Mohon tunggu...
SYUKRON MAHMUDI
SYUKRON MAHMUDI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Sastra Inggris, Fakultas Adab dan Bahasa, UIN Raden Mas Said Surakarta

Jika anda mencari tulisan provokatif, anda berada di halaman yang tepat. Jangan salahkan saya jika emosi anda terangsang saat membaca tulisan-tulisan random tersebut.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sejarah Gerakan Mahasiswa Mulai Pra Kemerdekaan sampai Pasca Kemerdekaan

20 September 2024   17:10 Diperbarui: 20 September 2024   17:14 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sumpah Pemuda:

Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Gerakan Mahasiswa Pra-kemerdekaan

Jauh sebelum sumpah pemuda dicetuskan melalui kongres pemuda II di Jogjakarta pada 26 s/d 28 Oktober 1928, terdapat beberapa pergolakan gerakan pemuda dan mahasiswa. Gerakan mahasiswa di Indonesia tercatat dimulai pada tahun 1908 yang bernama gerakan Boedi Oetomo. Sesuai dengan kongres pertama Boedi Oetomo di Jogjakarta, BO mempunyai fungsi dan tujuan sebagai pelopor gerakan dalam memajukan generasi muda di bidang pendidikan, pertanian, perdagangan, teknik dan industri serta kebudayaan.

Kemudian tahun 1922 didirikan sebuah gerakan mahasiswa yang belajar di Belanda dengan nama Indische Vereeniging yang kemudian berganti nama menjadi Perhumpunan Indonesia (PI). PI yang awalnya menjadi organisasi sosial beralih menjadi organisasi politik.

Lantaran perubahan arah gerak organisasi tersebut membuat beberapa pelopornya kecewa yang pada akhirnya mendirikan organisasi tandingan bernama Kelompok Studi Masyarakat pada 29 Oktober 1924 oleh Soetomo di Surabaya. Lalu menyusul pembentukan di Bandung oleh Soekarno pada 11 Juli 1925.

Munculnya beberapa gerakan-gerakan mahasiswa di Indonesia menjadi tanda akan didirikannya PPPI (Perhimpunan Pelajar-pelajar Indonesia) di tahun 1926 untuk menyatukan tujuan dari organisasi mahasiswa yang ada melalui kongres pemuda I.

PPPI yang telah berhasil menyatukan persepsi dari semua gerakan mahasiswa kala itu secara otomatis mengadakan kongres pemuda II yang pada akhirnya mendeklarasikan Sumpah Pemuda. Yang pada akhirnya Sumpah Pemuda tersebut dijadikan sebuah ikrar pemuda memperjuangkan kemerdekaan bangsa melalui PNI (Perserikatan Nasional Indonesia) sebagai partai politik non-koperatif dengan pemerintahan Hindia-Belanda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun