Admin HR harus memiliki kemampuan kerjasama tim yang baik karena seorang Admin HR akan berhubungan dengan banyak divisi lain di dalam perusahaan misalnya saat melakukan surat menyurat dan laporan terkait gaji ke divisi keuangan.
5. Bernegosiasi
Ini merupakan hal terakhir yang penting dan harus dikuasai oleh seorang Admin HR yaitu kemampuan bernegosiasi. Hal ini dianggap penting karena akan berhubungan dengan banyak pihak yang akan mendiskusikan banyak hal mengenai negosiasi dari pihak masing-masing seperti, gaji dan cuti.
Sampai sini apakah sudah dapat gambaran mengenai keterampilan seorang Admin HR?
Sederhananya, Admin HR merupakan salah satu bagian penting dalam divisi Human Resources Departement. Keterampilan-keterampilan yang telah disebutkan di atas sangat diperlukan karena mengingat banyaknya tanggung jawab serta tugas seorang Admin HR. Keterampilan-keterampilan tersebut perlu dikuasai untuk mempermudah dan menyederhanakan pekerjaan divisi Human Resources Departement.
Sylvia Kusumawati
Mahasiswa S1 Fakultas Psikologi Universitas Tarumanagara
Jessica Chandika, M.Psi, Psikolog
Dosen Fakultas Psikologi Universitas Tarumanagara
DAFTAR PUSTAKA
Spencer, L.M. & Spencer, S.M. (1993) Competence at Work: Models for Superior Performance. John Wiley & Sons, New York.