Mohon tunggu...
Syihabudin Nafi
Syihabudin Nafi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Semarang

Suka konten yang berbau astronomi, flora fauna

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MA NU Al Hidayah Adakan Class Meeting Setelah Penilaian Akhir Semester

20 Desember 2022   09:39 Diperbarui: 20 Desember 2022   09:47 252
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri
Dokpri

Kudus, 17 Desember 2022 -- MTs NU Al Hidayah Kudus mengadakan class meeting pada hari Sabtu, 10 Desember 2022 sampai dengan Senin, 12 Desember 2022 di lapangan MTs NU Al Hidayah dan Lapangan SMK NU Al Hidayah.

Class meeting merupakan kegiatan perlombaan antar kelas yang diadakan setelah penilaian akhir semester guna sebagai waktu rileks bagi para murid. Kegiatan class meeting merupakan kegiatan tahunan yang diadakan oleh OSIS MTs NU Al Hidayah yang dibantu oleh pembina OSIS.

Kegiatan class meeting kali ini diadakan secara bersamaan dengan MA NU Al Hidayah. Kegiatan class meeting dibuka dengan upacara pembukaan yang bertempat di lapangan MTs NU Al Hidayah.

Terdapat tiga cabang lomba yang diadakan yaitu cabang olahraga yang meliputi senam NU, bulutangkis, bola voli, catur, cabang pidato yang meliputi pidato bahasa Indonesia, pidato bahasa jawa dan cabang kesenian yang meliputi nasyid, kaligrafi, rebana, puisi, Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ). Adapun lomba pidatonya bertemakan aswaja, cinta tanah air dan globalisasi.

Naila Zulfa, salah satu guru di MTs tersebut menuturkan "kegiatan class meeting ini sangat membantu memfokuskan guru dalam menyelesaikan pengisian raport peserta didik. Selain itu, class meeting ini juga diadakan agar murid-murid dapat beristirahat setelah diadakannya PAS".

"Semua cabang lombanya menarik dan asik, tapi kita harus kompak jika mau menang di senam NU," tutur Najwa, salah satu peserta lomba senam NU.

Class meeting ditutup dengan pemberian hadiah kepada pemenang lomba di lapangan MTs NU Al Hidayah pada hari Senin, 12 Desember 2022. Para murid bersorak ceria mengapresiasi para pemenang lomba.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun