Mohon tunggu...
Syifa Sihrien
Syifa Sihrien Mohon Tunggu... Lainnya - fulltime learner

currently appreciating Indonesian movies and series

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Sinopsis Film "Nona Manis Sayange", Suguhkan Keindahan Alam Labuan Bajo

1 November 2023   06:21 Diperbarui: 1 November 2023   06:26 205
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Poster film Nona Manis Sayange (Instagram/nonamanissayange)

Satu lagi film Indonesia yang menyajikan keindahan alam Indonesia dengan pesonanya yang luar biasa. Film garapan sutradara Hestu Saputra ini berjudul Nona Manis Sayange. Mengambil latar salah satu daerah destinasi wisata super prioritas Indonesia, Labuan Bajo, Nona Manis Sayange akan suguhkan keindahan alam Labuan Bajo ke mata dunia.

Lewat trailer berdurasi 2 menit 30 detik, Labuan Bajo yang terletak di provinsi Nusa Tenggara Timur menyuguhkan visual surgawi dengan keindahan alam, pantai, pesona bawah laut, serta budayanya yang masih sangat amat terjaga. Dibalut dengan kisah romansa, Nona Manis Sayange hadirkan kisah cinta terhalang adat istiadat yang harus dijaga.

Dikisahkan Sikka (Haico Van der Veken) dan Akram (Pangeran Lantang) merupakan muda-mudi yang dimabuk asmara. Kedekatan keduanya yang merupakan sahabat sejak kecil terjalin kembali selepas Sikka pulang ke kampung halamannya di Nusa Tenggara Timur.

Namun perbedaan kelas sosial antara Sikka yang berasal dari keluarga pengusaha dan Akram yang merupakan anak seorang pelaut membuat ayah Sikka, Dermawan (Mathias Muchus), tak merestui hubungan keduanya.

Dermawan pun berusaha menghalangi hubungan Sikka dan Akram dengan memberikan syarat belis atau mas kawin dengan nilai yang sangat fantastis. Mengetahui hal itu, Akram berusaha sekuat tenaga untuk memenuhi persyaratan yang diberikan oleh sang calon mertua.

Di sisi lain, Sikka berpendapat bahwa cinta sejati tak mementingkan harta duniawi. Hal itu ia lakukan untuk membuat sang ayah sadar bahwa bukan mas kawin yang menjadi inti dari pernikahan, namun kekuatan cinta sejatilah yang dapat melanggengkan.

Isu tentang pemberdayaan perempuan juga menjadi salah satu isu yang ditampilkan dalam film berdurasi 102 menit ini. Dalam trailer diperlihatkan sahabat Sikka yang mengalami perlakuan tidak pantas Sikka bela dengan sekuat tenaga. Hal itu menunjukkan bahwa perempuan dengan energi femininnya tetap mampu bersikap tegas dan kuat dalam menghadapi kerasnya dunia.

Tak hanya tiga pemain yang telah disebutkan di atas, sederet pemeran pendukung seperti Bhisma Mulia, Totos Rasiti, Luz Victoria, dan Chanceline Ebel turut meramaikan film garapan DMILASTY Pictures dan Putaar Film ini.

Nona Manis Sayange siap tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 2 November 2023.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun