Mohon tunggu...
Syifa febrina
Syifa febrina Mohon Tunggu... Jurnalis - syifa

febrina

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Wisata Alam Tebing Langit

2 Desember 2019   22:07 Diperbarui: 2 Desember 2019   22:12 11
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada tempat wisata baru di kota Batam. Tempat wisata tersebut diatas bukit, yang di sebut Tebing Langit. Dengan berbagai macam latar dan background yang di sediakan oleh mereka. 

Para wisatawan baik dari dalam batam maupun dari luar batam, mereka puas bisa menikmati keindahan alam diatas bukit dan dapat mengabadikan moment disana dengan berfoto-foto.

Wisatawan yang masuk kesana hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000 per orang. Tebing langit ramai dikunjungi ketika hari libur, dan kebanyakan dari mereka datang di waktu menjelang senja. 

Karena waktu tersebut pas untuk mereka berfoto sambil menikmati senja. Jalan menuju spot foto dari parkiran kendaraan anda perlu berjalan dan mendaki di atas bukit tanah yang tidak rata.

Ada beberapa nama lokasi spot foto yang menarik di Tebing langit, di antaranya pintu langit, lorong langit, bintang harapan, kampong indian, rumah rabbit, dan masih banyak lagi. Konsep destinasi wisata alam ini sangat unik dan cocok untuk para

kaum milenial. Namun, bukan saja kaum milenial yang dating kesana. Beberapa keluarga juga banyak yang membawa anak-anaknya baik tua dan muda untuk menikmati keindahan alam disana.

Selain itu, wisatawan  juga dapat menikmati suasana alam Tebing langit. Disana di sediakan tempat duduk kayu, ayunan kayu hingga yang lebih santai menggunakan hammock. 

Bila memutuskan untuk menikmati alam lebih lama di Tebing langit, pengelola sudah menyediakan spot untuk camping. Cukup, membayar Rp 50.000 saja. Pengunjung yang tidak memiliki tenda bisa menyewa per malam ke pengelola dengan harga yang sama. 

Jika dating ramai-ramai sewa tenda bisa saja di gratiskan. Cukup aman sepertinya menggelar tenda di Tebing langit, hanya saja menjelang sore nyamuk mulai menyerang.

Diatas bukit ini tersedia warung yang menyediakan makanan-makanan ringan hinggan makanan berat, sehingga tidak perlu khawatir untuk turun ke bawah jika lapar pada malam hari. Ketika berada di Tebing langit harus memperhatikan beberapa hal seperti berikut:

  • Berhati-hatilah saat menaiki tangga tanah yang berpasir
  • Bawalah obat-obatan atau anti nyamuk bila memtuskan untuk camping
  • Perhatikan peraturan menaiki setiap wahana, misalnya untuk pintu langit hanya di perkenankan untuk beberapa orang saja untuk kenyamanan pengunjung lainnya.
  • Berhati-hatilah ketika berfoto di tempat yang sedikit miring.

Berada di Tebing langit di pastikan pengunjung akan puas berfoto-foto karena begitu banyak spot yang menarik untuk wisatawan mengabadikan moment mereka. Jadi jangan lupa untuk berkunjung kesana ya Guys...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun