Sebelum terjerumus dalam perjalanan spiritual yang kelam, Kiran adalah sosok yang taat beribadah dan mampu berdakwah sesuai dengan prinsip Islam.
Perubahan besar dalam hidup Kiran terjadi ketika ia menghadapi ujian berat dalam keluarganya.
Ketika ayahnya jatuh sakit setelah pensiun, Kiran terjebak dalam lingkaran orang-orang yang memanfaatkan agama untuk kepentingan pribadi. Kesulitan ekonomi memaksanya untuk segera menyelesaikan studinya demi meringankan beban keluarganya.
Di tengah keadaan tersebut, seorang ulama ternama, Abu Darda, menawarkan pernikahan dan menjanjikan nafkah bagi Kiran dan keluarganya.
Meskipun ragu, Kiran menerima tawaran itu, terdesak oleh kondisi keuangan yang mendesak.
Namun, kenyataan pahit terungkap ketika Kiran mengetahui bahwa Abu Darda sudah memiliki dua istri sah dan telah berbicara dengan orang tuanya tanpa sepengetahuannya.
Merasa dikhianati, Kiran berusaha mengungkap kebenaran tentang Abu Darda. Usahanya dibalas dengan tuduhan fitnah dari Abu Darda, yang merasa terancam.
Sejak saat itu, hidup Kiran berubah drastis dari seorang mahasiswi yang dihormati menjadi buronan yang dicap sebagai penyebar fitnah terhadap ulama.
Meskipun film ini sudah tidak tayang di bioskop, jangan khawatir, film ini tetap bisa ditonton di platform Netflix.
Film layar lebar Tuhan Izinkan Aku Berdosa diadaptasi dari novel Tuhan, Izinkan Aku Jadi Pelacur! karya Muhidin M Dahlan yang diterbitkan pada tahun 2003. Novel ini sempat menjadi perbincangan hangat karena mengisahkan kehidupan seorang perempuan Muslim yang taat, namun mengalami kekecewaan terhadap Tuhan dan akhirnya terjerumus ke dalam dunia pelacuran.