Siapa sangka, kalau ternyata ada lahan kosong di kampus Universitas Sumatera Utara (USU), Medan yang dengan sukses berhasil disulap menjadi kebun binatang mini. Ratusan rusa hidup bahagia di sana, bersama beberapa jenis burung dan binatang lainnya. Kalau anda jalan-jalan ke Medan, jangan lupa singgah di tempat unik satu ini.
Lokasi kebun binatang mini itu terletak tepat di kawasan biro rektor USU. Dari Jalan Dr. Mansyur pengunjung bisa masuk lewat pintu 3, walaupun pada dasarnya kebun binatang itu berada di pintu dua.
Di atas hamparan tanah seluas satu hektar, aneka satwa bisa kita jumpai. Tak jarang, orang tua membawa anaknya ke sana untuk mengenalkan seperti apa rusa itu secara langsung.
Yang membuat kebun binatang itu laris dikunjungi orang, adalah karena tak satu perak pun ditarik kutipan masuk alias gratis. Siapapun bebas mengamati tingkah binatang di sana.
Di samping itu, suasana di sana juga cukup sejuk untuk dijadikan wadah nongkrong. Maka itu, ada juga beberapa mahasiswa yang doyan duduk di sana sembari membaca atau mengerjakan tugas bersama. Karena selain ditumbuhi pohon-pohon rindang, beberapa bangku sudah disediakan juga.
Menurut penanggung jawab pemeliharaan kebun binatang mini tersebut. awalnya, hanya ada lima ekor rusa yang didatangkan ke sana sekitar 10 tahun lalu. Dalam kurun waktu itu, USU berhasil mengembang biakkan rusa-rusa itu menjadi 150 ekor.
Selain rusa, kijang, kancil dan napu juga ada di sini.
Ada empat jenis rusa di sana. Yakni tutul, Sambari, Jawa dan Bawean. Rusa tutul inilah yang biasanya memancing warga untuk menyaksikan dari dekat. Para pengunjung tampaknya sangat ingin mengenalkan rusa ini kepada anak-anaknya. Dari pada harus datang ke kebun binatang sungguhan, jauh dari kota dan bagai tak terawat, banyak warga memilih kebun binatang mini ini untuk mengajak anak-anaknya belajar tentang hewan. Ya walaupun jumlahnya tak sebanyak kebun binatang sebenarnya.
Di samping rusa, ada juga macam-macam burung. Ragam ayam juga ada.
Konon, kebun binatang mini ini akan diluaskan. Ini disebabkan semakin berkembangnya penghuni kebun binatang mini tersebut.
Lahan yang hanya satu hektar sudah mulai sempit untuk ukuran rusa yang semakin besar.
Hal ini merupakan hal penting, sebab pelan tapi pasti, kebun binatang mini USU telah mencatatkan diri sebagai lokasi penangkaran rusa terbesar di Sumut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H