Mohon tunggu...
Syafira AtikaSuri
Syafira AtikaSuri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Pendidikan Geografi UIN Suska Riau

Hobi bermain bulu tangkis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peluang Usaha Cocok untuk Kalangan Anak Muda

29 Oktober 2022   19:53 Diperbarui: 29 Oktober 2022   19:57 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Bisnis merupakan salah satu sumber pendapatan yang dapat dimanfaatkan oleh semua kalangan termasuk anak muda. Banyak sekali ide bisnis yang cocok untuk dijalankan oleh anak muda, termasuk bisnis barang dan jasa yang juga dibutuhkan oleh anak muda lainnya.
Menjalankan usaha juga bisa menjadi alternatif dan solusi bagi anak muda yang belum mendapatkan pekerjaan karena persaingan yang semakin tinggi di era fenomena bonus demografi seperti sekarang ini.


Di era sekarang ini mencari pekerjaan cukup sulit. Banyak anak muda yang masih berusaha dan belum mendapatkan pekerjaan. Sebagai alternatif dari sulitnya mendapatkan pekerjaan, banyak anak muda yang mencoba berbisnis untuk mendapatkan penghasilan. Minat anak muda untuk menjadi wirausaha juga semakin tinggi. Hal ini terlihat dari banyaknya bermunculan usaha-usaha baru yang bergerak di berbagai bidang yang digencarkan oleh anak muda.


Teknologi yang kini berkembang pesat juga bisa dijadikan peluang untuk berbagai usaha bisnis, seperti membuka toko dan layanan online. Bisnis online ini dapat mempermudah dan memberikan peluang besar bagi anak muda yang ingin memulai bisnisnya. Sebuah bisnis yang awalnya dimulai dari kecil, jika terus dipraktekkan, bisa berkembang menjadi sangat besar dan menghasilkan banyak keuntungan dan lapangan pekerjaan bagi orang lain.


Seseorang yang ingin membuka usaha harus bisa menentukan ide bisnis apa yang ingin dilakukan dan mengetahui peluang bisnisnya. Oleh karena itu, diperlukan perencanaan yang tepat agar bisnis dapat berjalan dengan lancar nantinya. Namun, mencari atau menentukan ide bisnis dari bisnis yang ingin dilakukan seringkali membuat seseorang kebingungan. Jika Anda salah satunya, simak penjelasan peluang bisnis berikut ini yang bisa dicoba oleh anak muda.


1. Kedai Kopi (Warkop)


Warkop atau kedai kopi menjadi salah satu tempat yang sering menjadi pilihan anak muda untuk menghabiskan waktu luangnya dengan nongkrong. Dengan latar belakang tersebut, warkop bisa menjadi bisnis yang menjanjikan bagi anak muda karena tidak pernah kehabisan pelanggan.


Usaha ini dapat dilakukan dengan anggaran dan tenaga yang cukup terbatas. Anda bisa membuka usaha coffee shop atau warung kopi kecil-kecilan dengan menyediakan fasilitas wifi gratis, tempat yang nyaman, dekorasi yang estetis yang biasanya menjadi andalan anak muda untuk menunjukkan kreativitasnya dalam menata coffee shopnya agar terlihat menarik dan elegan serta kekinian. yang menambah daya tarik anak muda. anak muda lainnya untuk mampir dan menikmati menu di kedai kopi anda, serta menu makanan dan minuman yang enak dan terjangkau. Bisnis ini bisa menghasilkan keuntungan yang cukup menggiurkan dan sangat cocok untuk dicoba oleh anak muda. Warung kopi juga bisa menjadi usaha sampingan yang buka pada sore dan malam hari, saat pagi atau sore hari digunakan untuk mengerjakan pekerjaan atau belajar lain bagi mahasiswa.


2. Bisnis kue & Birthday cake


Hobi memasak bisa dijadikan sebagai peluang bisnis yang bisa menghasilkan keuntungan yang cukup banyak. Salah satu bisnis makanan yang banyak dijumpai saat ini adalah kue. Kue basah dan kue kering sama-sama menjadi makanan favorit banyak orang. Selain itu, kehadiran kue di rumah, terutama pada hari-hari khusus atau penting, sudah menjadi kebiasaan bagi sebagian besar orang.
Memulai bisnis kue tidak selalu harus membutuhkan modal yang besar. Bisnis kue bisa dimulai dari usaha kecil-kecilan di rumah dan memanfaatkan teknologi komunikasi untuk berjualan secara online. Bisnis ini bisa menjadi bisnis utama atau sampingan seseorang. Bisnis kue yang ditekuni dengan baik akan mampu berkembang dan menjadi bisnis bisnis yang menjanjikan.


Jika Anda memiliki keahlian membuat kue ulang tahun atau sejenisnya, Anda bisa memanfaatkan keahlian Anda tersebut. Meski terdengar konvensional, bisnis kue ulang tahun masih menjadi bisnis yang menjanjikan sampai saat ini.


Bahkan, untuk Anda yang belum memiliki keahlian tersebut namun tertarik untuk membuka bisnis birthday cake, Anda bisa mengikuti kursus-kursus bakeronline maupun offline.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun