Gerakan Literasi di Masa Pandemi dalam Upaya Peningkatan Budaya Literasi Baca Tulis Di SMPN 29 Bandung yang Dilaksanakan Oleh Mahasiswa KKN Tematik Universitas Pendidikan Indonesia.
Pendidikan tentunya memiliki peranan yang sangat penting dalam menunjang kehidupan manusia karena pada dasarnya manusia dalam melaksanakan kehidupannya tidak akan lepas dari yang namanya pendidikan. Implementasi serta pengembangan kajian pendidikan juga harus disesuaikan dengan kondisi serta situasi sosial yang terjadi di masyarakat seperti hal nya pada saat pandemi seperti saat ini yang dimana kita semua harus beradaptasi agar keberlangsungan di dalam proses pembelajaran tetap dapat berjalan secara optimal. Selain itu, pendidikan juga harus bisa menjadi patron bukan hanya dalam hal pendidikan formal saja tetapi pendidikan harus mampu mengubah pola pikir anak bangsa serta pendidikan inovatif yang mampu mendorong kreativitas dan daya inovatif para generasi penerus bangsa.
Proses pembelajaran saat pandemi tentunya mengalami proses transisi atau perubahan dari yang sebelumnya dengan tatap muka secara langsung atau di luar jaringan kini berubah menjadi secara online atau dalam jaringan. Hal tersebut tentunya membuat para siswa terutama di SMPN 29 Bandung mengalami dampak yang cukup signifikan seperti hambatan jaringan dan kuota, materi pelajaran yang sulit di pahami, serta rasa malas untuk belajar atau mengerjakan tugas. Untuk itu perlu adanya sebuah solusi untuk mengatasi atau meminimalisir permasalahan proses pembelajaran tersebut.
Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia atau UPI tentunya mempunyai tanggung jawab untuk terus manjaga meruah upi sebagai kampus pendidikan, sebagai leading sector yang mempunyai tanggung jawab di bidang pendidikan untuk perubahan kemajuan pendidikan Indonesia di masa depan. Tim Kuliah Kerja Nyata Universitas Pendidikan Indonesia atau KKN UPI telah melaksanakan kegiatan Webinar dengan tema “Rich Your Knowledge Through Literacy” pada Minggu, 19 September 2021 yang dihadiri oleh lima pemateri mahasiswa UPI serta para siswa dan siswi SMPN 29 Bandung. Webinar tersebut membahas seputar gerakan literasi di tengah pandemi agar siswa bisa meningkatkan budaya literasi baca tulis yang diharapkan bisa menjaga konsistensi siswa untuk senantiasa belajar dan membaca ketika proses pembelajaran di tengah pandemi.
Literasi menjadi salah satu tantangan di abad 21 untuk terus menjaga pola pikir para siswa agar senantiasa mampu meningkatkan kepintaran atau kecerdasan. Dari hasil webinar literasi tersebut, terbukti bahwa para siswa cukup antusias dengan menanyakan beberapa pertanyaan kepada pemateri terkait bagaimana cara siswa untuk terus melakukan gerakan literasi dari rumah. Para pemateri memberikan cara seperti dengan menggunakan teknik belajar pomodoro dan membiasakan membaca buku pelajaran minimal 15-30 menit sehari.
Harapan dari para mahasiwa UPI semoga dari adanya webinar gerakan literasi tersebut menjadi salah satu solusi serta pencerdasan kepada para siswa dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan khususnya pada tujuan pembangunan berkelanjutan dengan meningkatnya budaya gerakan literasi para siswa di SMPN 29 Bandung. Hidup Pendidikan Indonesia!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H