Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Pastikan 3 Wakil di Semi Final

2 April 2022   02:00 Diperbarui: 2 April 2022   02:07 198
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Orleans Masters 2022 meski tidak bertabur bintang, namun tetap seru. hari ini Jumat 1 April 2022 telah memasuki babak perempat final. Pertandingan digelar di Palais Des Sports, Orleans, Perancis.

Pada babak perempat final ini, squad Indonesia berhasil menempatkan 4 wakil, 1 di tunggal putra, 1 di tunggal putri dan 2 di ganda campuran.

Pemain yang berhasil melaju ke babak semi final adalah Putri Kusuma Wardani wakil pertama dari Indonesia, setelah menyisihkan tunggal putri Estonia,  Kristin Kuuba 21-5,21-17.

Tunggal putra, Christian Adinata menang rubber game dari Arnauld Merkel 10-21,21-18,21-16.

Ganda campuran semi finalis Swiss Open 2022,  Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati berhasil menundukkan Anton / Alsbeta 21-18,21-10.

Pemain yang gagal maju ke babak semi final adalah ganda campuran Akbar Bintang Cahyono / Marsheilla Gischa Islami yang menderita kekalahan dari ganda campuran tuan rumah, Fabien / Vimala 9-21,15-21.

Pemain lain yang berhasil mencapai semi final adalah Roy King Yap / Teoh Mei Xing, Terry Hee/ Tan Wei Han (XD), Eloi / Julien, Junaei / Haikal (MD), Ashwini /Sikha, Chloe / Jessica, Gabriella Stoeva / Stefani Stoeva (WD), Mithin, Toma, Christo Popov (MS), serta Zhang Wen Yu, Iris Wang, Line Hojmark (WD).

Hingga tulisan ini diunggah, pertandingan semi final masih berlangsung.

Kejutan telah terjadi pada babak 16 besar dimana tunggal putra Denmark, Hans Kristian Dan tunggal putra India, Sai Praneeth tersisih, seperti halnya tunggal putra Indonesia, Chico Wardoyo.

Maka di babak semi final Indonesia berhasil menempatkan 3 wakil. Terus berikan dukungan kepada pemain muda Indonesia di Orleans Masters 2022 yang termasuk katagori BWF Super 100 ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun