Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Loloskan 4 Ganda Putra ke QF

18 Maret 2022   00:13 Diperbarui: 18 Maret 2022   00:17 344
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fikri/Bagas (sumber: bolasport.com)


Hari Ini Kamis, 17 Maret 2022, All England 2022 memasuki babak 16 besar. Pertandingan masih dilangsungkan di Utilita Arena Birmingham, Inggris.

Squad Indonesia yang menurunkan 15 wakil hanya berhasil meloloskan 9 wakil. Hari Ini sementara 1 tersisih, dan sudah 4 wakil yang maju ke babak perempat final.

Ke 4 partai yang berhasil lolos, pertama kali Fikri / Bagas berhasil mengalahkan pasangan kuat Malaysia, Ong / Teo 24-22, 13-21,21-17.

Lalu Minions meski dengan rubber set dapat menundukkan pasangan Jepang, Akira Koga / Taichi Sato 15-21,21-28,21-18.

Disusul oleh kemenangan Ahsan / Hendra yang mempecundangi pasangan China, Liu Cheng / Zhang Nan 19-21, 21-17, 21-14.

Ganda putra Leo Carmando / Daniel Marthin meski dengan dramatis mampu mengatasi pasangan China, Liu Yu Chen / Zhao Ho Dong 20-22,24-22,21-16.

Sedang yang tersisih hari ini adalah ganda putri, Greysia Polli / Apriyani Rahayu, karena Apriyani cedera di babak kedua saat angka menunjukkan 21-18,14-19.

Pemain Indonesia yang sedang turun di lapangan  2 tunggal putra dan 2 ganda campuran. belum diketahui hasilnya.

Pemain yang tidak bertemu pemain Indonesia dan masih bertahan adalah Viktor Axelsen, Lakshya Sen, Akane Yamaguchi, He Bing Jao, An Se Young, Tsu Ying Tai, Chen Yu Fei, Nozomi Okuhara, Sayaka Takahashi, untuk tunggal.

Kim Soyeong / Kong Hee Yong, Jeong Ba Eun / Lim Hye Jeong, Early Tan / Thinaah, Nani Matsuyama / Chiharu Shida, Takuro Hoki / Yugo Kobayashi untuk ganda.

Mari kita tunggu hasil perempat final, semoga pemain Indonesia ada yang berhasil melangkah ke final.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun