Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Bagaimana Peluang Tim Indonesia di All England 2021?

17 Maret 2021   10:02 Diperbarui: 17 Maret 2021   10:08 154
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kevin / Marcus (sumber: bisnis.com)

Bagaimana peluang tim bulu tangkis Indonesia di All England 2021? Peluang sangat besar, dengan tidak ikut sertanya pemain unggulan dari tiga negara raksasa bulu tangkis, yakni Tiongkok, Korea Selatan dan Taiwan. Namun All England 2021 yang diselenggarakan dari tanggal 17-21 Maret 2021 ini juga tidak dapat diremehkan oleh pemain Indonesia, karena masih ada pemain Jepang, India, Malaysia dan Eropa.

Peluang terbesar diharapkan dapat meraih tiga medali emas dari ganda putera, ganda campuran dan tunggal putera atau ganda puteri. Untuk tunggal puteri masih sangat berat peluangnya, dapat mencapai semi final saja sudah prestasi besar. Namun ke empat partai diatas juga tidak dapat diraih dengan mudah, harus ada perjuangan sejak babak awal hingga babak final.

Ganda putera

Tim Indonesia dibela oleh Kevin Sanjaya / Marcus Gidron (unggulan pertama) dan Ahmad / Hendra (unggulan ke dua). Kevin / Marcus yang menjuarai All England 2018 dan 2019 gagal di 2020 lalu absen selama satu tahun. Pasangan ini harus bertanding dengan baik untuk mencapai babak final. Dalam undian pool, keduanya harus bertemu pasangan tangguh Jepang Yuki/Hirota (ranking pertama dunia) dan Maju Matsumoto / Wakona Nagahara ( ranking 3 dunia). Semoga Kevin / Marcus bisa bertemu pasangan Ahmad / Hendra di partai final, yang sebelumnya harus berjuang di pool lainnya dengan lawan terberat dari Jepang Yuta Watanabe / Hiroyuki Endo dan Takeshi /Keigo Sonoda (unggulan tiga).

Ganda campuran

Peluang berikutnya berasal dari pasangan ganda campuran Praveen Jordan / Melati Daeva. Namun pasangan ini juga harus mampu mengungguli pasangan ganda campuran Perancis Thom  Gicquel / Delphine Delvue dan pasangan Jepang Yuta / Arisa.

Tunggal putera

Dua pemain andalan tunggal putera Indonesia adalah Anthony Ginting dan Jonathan Christie. Berada pada dua pool berbeda, namun Ginting sudah ditunggu Kento Momota (unggulan pertama), sedangkan Axelsen Denmark sebagai juara bertahan siap menghadang Jojo.

Ganda puteri

Harapan pada ganda puteri Indonesia digantungkan pada pasangan Greysia Polli / Apriyani Rahayu yang pada awal tahun 2021 membuka dengan prestasi gemilang menjuarai Thai Open.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun