Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Jangan Mudah Menyerah

20 Desember 2020   07:47 Diperbarui: 20 Desember 2020   08:07 1241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jangan mudah menyerah (sumber: via kompas.com)

Berapa kali Anda gagal? Satu kali, tiga kali atau sepuluh kali? Jangan perhitungkan jumlah kegagalan Anda, yang penting Anda harus terus bangkit berusaha.

Seperti pepatah mengatakan kota Roma tidak dibangun dalam satu hari. Hal ini membuktikan bahwa diperlukan wakty untuk menghasilkan suatu hasil yang luar biasa. Sama halnya dengan mimpi dan karir Anda, pasti harus melalui proses panjang yang harus Anda tekuni sebelum Anda meraih kesuksesan.

Mau contoh lain yang lebih ekstrim? Tom Toro seorang kartinis telah berkali-kzli gagal mengirimkan karyanya untuk dimuat pada majalah The New Yorker. Gambar kartunnya ditolak berkali-kali oleh redaksi majalah tersebut. Untungnya setiap kali karyanya ditolak editor majalah selalu memberikan beberapa catatan perbaikan. 

Tom Toro tidak berputus asa dan ia terus berusaha memperbaiki kualitas gambar kartunnya hingga karyanya makin membaik. Pada hari ulang tahunnya, Tom menerima surat dari najalah The New Yorker yang mentatakan karyanya dinyatakan diterima dan akan dimuat di majalah. Anda boleh percaya atau tidak, surat itu adalah surat yang ke 610 yang diterimanya dari majalah The New Yorker, 609 surat lainnya berisikan penolakan atas hasil karyanya. Sejak hzri itu gamvar kartunnya secara rutin menghiasi majalah The New Yorker.

Suatu kemalasan tidak akan menghasilkan sesuatu, sebaliknya kerajinan dan ketekunan akan memberikan keberhasilan. Di dalam kehidupan orang yang rajin dan pantang menyerah berusaha suatu saat pasti akan berhasil.sebaliknya orang yang malas dan enggan memperbaiki diri akan selalu mengalami kesulitan.

Itulah sebabnya Anda harus selalu rajin dalam bekerja, berusaha dan belajar. Karena ketika Anda memiliki tekad yang rajin, Anda akan memperoleh kesempatan agar Anda mencapai tujuan atau keinginan Anda.
Berusahalah terus dan jangan hanya membayangkan keberhasilan saja.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun