Dalam pengintaian Ridgeman dan Lurasetti mendapati Henry dan Biscuit (Michael Jai White) mengunjungi apartemen Vogelmann. Henry dan Biscuit kembali ke mobilnya bersama Vogelmann, maka Ridgeman memutuskan untuk membuntutinya.
Adegan beralih ke sebuah bank, saat sang manager Edmington (Fred Melamed) menyambut masuknya kembali Kelly Summer (Jennifer Carpenter) yang baru menyelesaikan cuti melahirkan.Â
Tanpa mereka duga, kelompok Vogelmann sudah memasuki bank dan berhasil melumpuhkan penjaga keamanan bank, lalu minta Kelly untuk mengikat semua karyawan, sambil Vogelmann memaksa Edmington membuka brankas yang berisi batangan emas.
Ridgeman dan Lurasetti mengawasi dari kejauhan, dan segera membuntuti mobil yang ditumpangi kelompok Vogelmann dan dikendarai oleh Biscuit yang didampingi Henry.Â
Melalui sosial media, Lurasetti mengetahui telah terjadi perampokan bank, dengan korban 5 orang tewas, 2 orang luka-luka dan 1 orang dibawa sebagai sandera. Ke dua polisi ini terus membuntuti sehingga tiba pada sebuah lokasi yang diperkirakan kelompok Vogelmann akan bertukar kendaraan.
Ketika Henry membuka gembok gudang, Vogelmann menembak mati Biscuit, dan Henry segera menyelamatkan diri. Mobil Ridgeman tiba dan menabrak mobil Vogelmann sehingga terbalik.Â
Ridgeman memaksa Vogelmann menyerah, namun dengan kelicikannya, Â Vogelmann berhasil memaksa sandera Cheryl (Justine Warrington) untuk menembak Lurasetti, dan akhirnya Ridgeman terpaksa menghabisi Cheryl.
Apakah Lurasetti dapat selamat dan lamarannya diterima pacarnya? Apakah Ridgeman berhasil menundukkan Vogelmann? Bagaimana nasib Henry selanjutnya? Silakan saksikan akhir cerita film ini di bioskop-bioskop terdekat.
Alur cerita film ini sangat runtun dan enak dinikmati, meski secara cinematografi terkesan lamban dan bertele-tele. Aksinya cukup sadis dan brutal seperti tradisi film-film yang dibintangi Mel Gibson. Dan, film ini sangat direkomendasikan untuk ditonton.