Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Yuk, Menikmati Kota Solo di Awal Tahun 2016

28 Januari 2016   16:02 Diperbarui: 28 Januari 2016   21:39 384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Solo Menyambut Imlek | Dok. Syaifuddin Sayuti"][/caption]Bila pada minggu di penghujung bulan Januari 2016 dan awal bulan Februari, Anda sedang berada di kota Solo, maka Anda akan mendapati suasana yang agak berbeda. Suasana meriah karena banyaknya lampion berwarna merah yang dipasang di Jembatan Pasar Gede guna menyambut Imlek 2567.

Selain nuansa Imlek banyak event yang patut disimak dan disaksikan yang digelar sepanjang periode Januari-Februari 2016 ini. Sebut saja Grebeg Sudiro pada 31 Januari 2016 yang mengawali sejumlah agenda perhelatan di awal 2016. Bagi Anda yang gemar berbelanja batik digelar Solo Great Sale dari tanggal 1-29 Februari 2016.

Khusus event sepanjang perayaan Imlek sendiri, digelar Solo Imlek Festival pada 1-7 Februari 2016, Kembang Api & Lampion pada 7 Februari 2016, Festival Kampung Tiongkok dari 3-8 Februari 2016. Lalu ada pemecahan Rekor MURI Kaligrafi China sepanjang 500 meter yang akan diselenggarakan 7 Februari 2016. Serta tidak ketinggalan Kirab Barongsai Cap Go Meh 21-22 Februari 2016.

Event yang kental dengan budaya daerah Solo juga digelar berupa Festival Jenang Solo dari 14-17 Februari 2016, Sendratari Ramayana pada 26 Februari 2016, Wayang Orang Sriwedari selama satu bulan penuh 1-29 Februari 2016 (kecuali hari Minggu tidak ada pementasan)serta Kethoprak Balekambang pada tanggal 6,13,20,27 Februari 2016.

Selain event-event ini tentunya Anda dapat mengunjungi wisata heritage dengan berkunjung ke Kraton Kesunanan Surakarta Hadiningrat dan Puri Mangkunegaran.

Selain menikmati agenda kegiatan kota Solo di awal 2016 yang sangat meriah yang dapat Anda saksikan, tentunya Anda dapat berburu kuliner seperti Nasi Liwet, Gudeg Ceker, Nasi Pecel Ndeso, Cabuk Rambak, Sate Buntel, Tengkleng, Timlo, Selat Solo, Sambal Tumpang, Serabi Notosuman, Es Dawet Selasih, Es Gempol Plered, Tahok, Soto Gading dan Wedangan. Atau, Anda penasaran dengan Martabak Markobar yang sedang ngetrend, Anda bisa dapatkan di tempat aslinya.

Untuk menuju kota Solo dari Jakarta, Anda dapat menggunakan pesawat udara, kereta api, bis, maupun mobil pribadi. Anda tertarik? yuk menikmati keramah tamahan kota Solo mumpung sedang banyak event digelar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun