Mohon tunggu...
Susi Qory Utami
Susi Qory Utami Mohon Tunggu... Lainnya - squ1702

"Dia tahu aku mencintainya,tapi aku mencintainya lebih dari yang dia ketahui.” -Rumah Sufi- Mahasiswa UIN Khas Jember (ProgramDoc)

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Pekerjaanku, Ibadahku

17 September 2023   11:03 Diperbarui: 17 September 2023   11:08 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Sungguh, seorang dari kalian yang memanggul kayu bakar dengan punggungnya lebih baik baginya daripada dia meminta-minta kepada seseorang, baik orang itu memberinya atau menolaknya." (HR. Al-Bukhari)

Manusia diciptakan Allah Swt. dengan segala bentuk kasih sayang tak terhingga. Allah Swt. mengajarkan manusia ilmu pengetahuan dan hikmah. Allah Swt juga memberikan gelar yaitu Khalifah Fil Ardhi yang artinya manusia sebagai pemimpin, pengelola serta bertugas menciptakan keseimbangan dan keamanan di muka bumi. Manusia memimpin, mengelola dengan melakukan aktivitas bekerja sampai pada saat ini dengan tujuan untuk melangsungkan kehidupan. 

Tidak hanya melangsungkan kehidupan, bekerja juga bertujuan untuk memenuhi kebutuhan keluarga dan niat mendekatkan diri kepada Allah Swt. dapat bernilai ibadah. Allah Swt. dalam firmannya Surah At-Taubah ayat 105 berisi perintah untuk bekerja.

 

Artinya: "Dan Katakanlah: "Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan melihat pekerjaanmu itu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) Yang Mengetahui akan yang ghaib dan yang nyata, lalu diberitakan-Nya kepada kamu apa yang telah kamu kerjakan." (QS. At-Taubah: 9/105).

Lantas, bagaimana cara kita meneladani Surat At-Taubah ayat 105? Dalam penelusuran di detik.com, ada beberapa cara meneladani Surat At-Taubah ayat 105 sebagai berikut :

1. Senantiasa bekerja keras saat mencari uang.

2. Giat dan tekun dalam mencari ilmu/belajar

3. Selalu berusaha meraih impian disertai dengan keyakinan terhadap Allah Swt. bahwa usahanya tidak akan sia-sia

4. Tidak mudah meminta kepada orang lain karena yakin atas kerja keras yang bisa dilakukan sendiri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun