Menjelang pemilu serentak 2024, warga masyarakat bergotong royong membuat tenda TPS. Ada yang memotong bambu, mengikat tali, memasang terpal, membersihkan rumput dan menyediakan makanan.
Hal ini dilakukan supaya pelaksanaan pemilu serentak dapat berjalan lancar, apalagi sekarang sedang musim hujan. Pasti dibutuhkan TPS yang dapat melindungi dari air hujan, baik dari atap maupun dari samping.Â
Penulis sendiri, menjadi KPPS di TPS 8. Diperlukan dekorasi ruangan untuk membuat TPS yang nyaman.
Selain itu diperlukan penerangan dan sound system untuk pengeras suara.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H