Hampir semua lembaga sudah mulai kembali normal seperti sebelum adanya pandemi covid 19. Kurang lebih dua tahun covid 19 telah merajalela, banyak lembaga yang melakukan kegiatan secara daring atau online dari rumah masing-masing. Langkah yang diambil oleh Universitas Gajah Mada yang sudah melaksanakan KKN (Kuliah Kerja Nyata) secara offline atau luring merupakan langkah awal untuk mulai bangkit dari pandemi covid 19.
 Lembaga-lembaga lain seharusnya juga ikut memulai kegiatan secara offline secara bertahap, tidak langsung  dengan cepat kembali normal seperti sebelum adanya pandemi covid 19.Â
Dengan adanya pandemi semuanya berubah, mulai dari sistem kegiatan belajar mengajar dan pekerjaan yang tadinya offline atau luring menjadi online atau daring dan perekonomian yang kian menurun. Banyak orang yang menerima risiko dari adanya pandemi yang berkepanjangan, dan tidak tahu kapan berakhirnya pandemi covid 19.
6.247 mahasiswa Universitas Gajah Mada melakukan Kuliah Kerja Nyata di 28 Provinsi, 150 Kabepaten Kota, dan lebih dari 460 Kecamatan di Indonesia. Sebuah awal dan langkah yang cukup baik bagi pemulihan pasca pandemi covid 19.Â
Pelajar maupun mahasiswa juga memperlukan hubungan sosial dengan masyarakat, saat ini dirasa sangatlah kurang dalam menjalin hubungan sosial terlebih hidup di masyarakat. Kurangnya hubungan dengan masyarakat umum membuat kaum muda sulit bersosialisasi dengan orang lain.Â
Sebenarnya tidak begitu sulit, mulai saja dengan tetangga di sekitar rumah, dengan tegur sapa, membantu yang membutuhkan, menjenguk saudara yang sakit. Banyak anak muda yang asik dengan dunianya sendiri, ditambah lagi selama pandemi covid 19 lembaga pendidikan melaksanakan KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) secara online yang mengwajibkan pelajar untuk sepanjang hari berhadapan dengan gadget.
Gadget sudah menjadi barang wajib atau pokok yang harus dimiliki, terlebih bagi pelajar agar tetap bisa mengikuti kegiatan belajar mengajar dari rumah. Gadget juga bisa menjadi pelampiasan ketika bosan berada di rumah terus, karena keluar rumah tidak bisa dan tidak memungkinkan maka gadget adalah cara yang diambil.Â
Sehingga anak menjadi malas-malasan dan menjadi kaum rebahan. Dengan adanya gadget juga mengurangi perjumpaan dengan keluarga, karena asik dengan gadget masing-masing. Ketika pelajar menggunakan gadget untuk bisa mengikuti kegiatan belajar mengajar dan ketika diluar jam sekolah, peran pengawasan dari orang tua juga sangat berpengaruh bagi perkembangan anak.Â
Jangan sampai anak muda karena sering menggunakan gadget dapat mengakibatkan salah pergaulan dan dapat merugikan dirinya sendiri.Â
Seharusnya kesempatan berada di rumah sebagai sarana untuk berkumpul bersama keluarga dan mempererat hubungan dengan orang tua dan saudara.Â
Gadget juga bisa menjadi sarana untuk bertukar kabar dengan orang tua, saudara, kerabat, teman, bapak ibu guru, dll.