Kawan Kompasiana,
Rasanya jika kita terus menerus melakukan aktivitas padat sehari-hari akan membuat kita menjadi jenuh dan suntuk dan membutuhkan aktivitas "pelarian" akan rasa jenuh tersebut dan sebuah tempat yang bertema Alam sangat cocok untuk dijadikan tempat "Pelarian" tersebut ditambah berkumpul bersama keluarga atau kerabat terdekat.
Kawasan Tangerang terdapat beberapa Restoran Bertema Alam. selain dapat menikmati kesejukan alam, kamu juga dapat menikmati makanan-makanan dengan cita rasa enak. Berikut ini beberapa Restoran Bertema Alam di Tangerang untuk "lari" dari Rasa Jenuh Bekerja.
Bupe Resto
Bupe adalah singkatan dari Bukit Pelayangan, Suasana ala pedesaan yang asri dikombinasikan dengan beberapa saung dan kolam ikan ini dapat membuat kalian lupa masih berada di area Tangerang.
Makanan yang terdapat di BuPe didominasi dengan menu seafood tapi terdapat juga menu daging-dagingan seperti daging ayam, daing sapi, dan sayuran.
BuPe Resto berlokasi di Jl. Cilenggang I No.53, Cilenggang, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310.
Kampung Nirwana
Meskipun suasana sunda sangat terasa disini, tapi kamu juga dapat menemukan menu masakan jawa juga loh, Makanan di Kampung Nirwana juga mempunyai cita rasa yang enak.
Kampung Nirwana berada di Jl. Raya Cisauk No. 8, Serpong, Tangerang
Remaja Kuring
Soal makanan yang ada di Remaja Kuring tidak perlu di ragukan, tempat ini juga sangat populer mengenaik kelezatan masakan-nya. Jika kalian datang akhir pekan jangan kaget kalau tempat ini sangatlah ramai.
Remaja Kuring berada di Jl. Ciater Bar. No.27, Serpong, Tangerang Selatan, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310
Gubug Makan Mang Engking
Berbagai macam seafood segar kalian dapat temui disini, dan salah satu menu favorit di tempat ini adalah ikan bakarnya. Gubug Mang Engking adalah salah satu tempat yang tepat untuk "Lari" dari rasa jenuh bekerja.
Gubug Makan Mang Engking dapat dijumpai di Green Office Park BSD City, The Breeze, Jl. Grand Boulevard BSD, Serpong, Tangerang.
Semoga referensi beberapa Restoran Bertema Alam di Tangerang diatas dapat menghilangkan rasa jenuh dalam bekerja sekaligus menambah info kuliner kalian ya kawan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H