Bookweek, merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan oleh Sekolah Dian Harapan Cikarang setiap Tahunnya, dan secara bergantian, pihak sekolah merotasi bahasa buku yang dibaca, seperti tahun ini, buku yang dibaca berbasis bahasa Inggris, maka Tahun depan, buku yang dibaca akan berbasis Indonesia, dan hal tersebut dirotasi setiap tahunnya. Book week ini merupakan sebuah acara yang spesial bagi sekolah ini, karena seluruh warga sekolah pasti berpartisipasi didalam kegiatan tersebut, mulai dari Guru, Murid dan warga sekolah lainnya.
Untuk tahun ini, pihak sekolah memilih buku The Miraculous Journey of Edward Tulane, yang menceritakan sebuah petualangan yang di lakukan oleh China Rabbit, untuk mencari apa itu arti dan inti dari cinta didalam hidupnya. Diambil dari Goodreads, dibawah ini merupakan sebuah ringkasan singkat dari buku yang dipilih untuk Bookweek Tahun ini.
Once, in a house on Egypt Street, there lived a China rabbit named Edward Tulane. The rabbit  was very pleased with himself, and for good  reason: he was owned by a girl named Abilene,  who treated him with the utmost care and adored  him completely. And then, one day, he was lost.Kate DiCamillo takes us on an extraordinary  journey, from the depths of the ocean to the net of  a fisherman, from the top of a garbage heap to  the fireside of a hoboes' camp, from the bedside  of an ailing child to the bustling streets of  Memphis. And along the way, we are shown a true  miracle ---that even a heart of the most breakable  kind can learn to love, to lose, and to love again.
Bookweek tahun ini akan diselanggarakan pada 13 hingga acara puncaknya pada 17 Febuari 2023
Tetapi kegiatan untuk pembukaan dan sosialisai bookweek tersebut sudah dimulai sejak januari dengan diselenggarakannya Read Aloud setiap pelajaran Bahasa Inggris, dimana para Guru dan Murid secara bergantian membaca beberapa bab yang terdapat didalam buku The Miraculous Journey of Edward Tulane. Lalu pada akhirnya para murid menjawab pertanyaan yang diberikan oleh Guru Pembimbing bahasa inggris. Aktivitas tersebut diulang terus menerus hingga buku yang bersangkutan selesai dibaca.
Tetapi tidak hanya sampai situ, selama tanggal 13-16 Febuary, pada waktu yang sudah ditentukan, para siswa akan membaca buku berbahasa Inggris yang sudah dibawa. Setelah selesai membaca, mereka akan merangkum apa yang sudah dibaca dalam kurun waktu tersebut dan mendokumentasikan berapa halaman yang sudah dibaca. Tidak hanya itu, para murid di setiap kelas mendapatkan paws untuk setiap 10 halaman yang dibaca. Paws tersebut akan ditempelkan di dinding sekolah SDH dan kelas pertama yang sampai di tujuan akhir akan mendapatkan sebuah hadiah.
Sekolah juga bekerjasama dengan beberapa vendor buku seperti, Books & Beyond, Penerbit Erlangga dan banyak lagi. Para vendor akan melaksanakan Pameran Buku yang bertempat di lobby sekolah selama bookweek berlangsung dan para siswa mendapatkan diskon 10% untuk pembelian setiap buku. Lalu pada acara puncaknya, sekolah akan menyelenggarakan Culminating Activity pada Jumat tanggal 17 Febuari 2023.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H