Saptu 21 Mei 2011 di selenggarakan program pemberdayaan diri rutin meditasi putaran (whirling Meditation) setiap 2 minggu sekali di padepokan One Earth, OneSky, One Humankind di daerah bukit pelanggi, ciawi. One Earth, OneSky, One Humankind adalah salah satu padepokan yang dikelola oleh Yayasan Anand Ashram (berafiliasi dengan PBB).
Meditasi putaran (whirling Meditation) adalah merupkan meditasi ala sufi yang dikembangkan dan dipopulerkan oleh Master Jalaluddin Rumi, latihan ini untuk meningkatkan kesadaran akan terjadinya pemisahan antara kesadaran jasmani dan kesadaran rohani. Inti dari latihan ini adalah untuk merasakan sendiri bahwasanya kesadaranjasmani dan kesadaran rohani bukanlah satu-satunya kebenaran. Lewat latihan ini akan dirasakan (dialami) perpisahan, meski hanya sekejap namun itu sudah dapat meningkatkan kesadaran bahwasannya Roh, Atma, Jiwa atau apapun sebutannya adalah anak tangga pertama yang harus dinaiki.
Selama proses meditasi putaran (whirling Meditation) yang juga di kenal dengan sebutan tarian sufi ini berlangsung di putar musik bernuansakan sufi, bagi peserta yang tidak ikut menari memejamkan mata sambil mendengarkan alunan musik.
Pemutaran Video Upacara Pemakaman Sai Baba
Sai Baba adalah merupakan Guru dari bapak Anand Krishna, oleh karenanya untuk mengapresiasi sang Guru di putarvideo upacara pemakaman Sai Baba. Pemutaran video ini adalah untuk menghormati sekaligus berterimakasih kepada Sai Baba, karena tanpa Sai Baba tidak mungkin ada bapak Anand Krishna. Dan itulah bentuk apresiasi dari bapak Anand Krishna untuk Sai Baba.
Adalah merupakan sebuah keagungan bagi yang meninggalkan dunia ini di doakan oleh doa dari berbagai agama, teringat saya ketika Gus Dur meninggalkan dunia ini, Gus Durpun di doakan oleh doa dari berbagai agama, ah alangkah indahnya ketika doa dikumandangkan dalam sebuah kebersamaan atas kesadaran bahwa apapun bentuk dan caranya berdoa semua itu di persembahkan untuk Tuhan Yang Maha Esa AdaNya.
Love Is The Only Solution
Kemudian bapak Anand Krishna berkenan berbagi rasa dengan peserta meditasi yang hadir dengan menekankan bahwa Cinta adalah solusi bagi kita semua, Love Is The Only Solution. Kekerasan tidak boleh dilawan dengan kekerasan, kebencian tidak boleh dilawan dengan kebencian. Lantai kotor tidak dapat di bersihkan dengan air kotor, cinta kasih adalah jawaban dari semua persoalan, cinta kasih adalah satu-satunya solusi. Dan itu semua harus di mulai dari diri kita sendiri.
Refrensi :
Seni Memberdaya Diri 2 – Anand Krishna – PT. Gramedia Pustaka Utama
http://www.freeanandkrishna.com
= = = =
Di Publikasikan di :
http://www.oneearthmedia.net/ind
http://www.facebook.com/su.rahman.full
http://www.kompasiana.com/surahman
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H