Mohon tunggu...
Suprihadi SPd
Suprihadi SPd Mohon Tunggu... Selalu ingin belajar banyak hal untuk dapat dijadikan tulisan yang bermanfaat.

Pendidikan SD hingga SMA di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Kuliah D3 IKIP Negeri Yogyakarta (sekarang UNY) dilanjutkan ke Universitas Terbuka (S1). Bekerja sebagai guru SMA (1987-2004), Kepsek (2004-2017), Pengawas Sekolah jenjang SMP (2017- 2024), dan pensiun PNS sejak 1 Februari 2024.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Aktivitas 61 Hari Menjelang Purnatugas

2 Desember 2023   19:32 Diperbarui: 2 Desember 2023   20:28 130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Perjalanan pulang setelah mengikuti PTM 1 (27/11/ hingga 2/12/23)- Dokumen Pribadi

Aktivitas 61 Hari Menjelang Purnatugas

Hari Sabtu (2/12/23) merupakan hari terakhir kami berada di hotel Gran Senyiur, Balikpapan. Kegiatan pelatihan (PTM 1) ditutup dengan refleksi.

Tempat duduk dibuat melingkar. Tanpa meja. Kami dapat saling memandang atau memperhatikan gerak-gerik selama kegiatan. Beberapa kali saya dijepret kawan satu grup atau satu kelas (kami berada di kelas 3 dari 10 kelas).

Tangkapan layar daftar nama kelas 3 (dokpri)
Tangkapan layar daftar nama kelas 3 (dokpri)

Dalam posisi duduk melingkar, kawan yang berada dalam posisi berseberangan/berhadapan, tentu dapat leluasa memotret atau mengambil gambar. Jika ingin memotret pada sisi yang lain, tinggal memiringkan badan sedikit, ke kiri atau ke kanan.

Dokumen Sylasyaib74 (dokpri)
Dokumen Sylasyaib74 (dokpri)
Dalam WAG Kelas 3 Pelatihan Guru IKN, ada nama peserta Sylasyaib74. Dialah yang memotret peserta, termasuk saya. Foto-foto itu dibagikan di WAG tersebut.  

Dokumen Sylasyaib74 (dokpri)
Dokumen Sylasyaib74 (dokpri)

Dalam lingkaran, saya duduk di samping pengawas sekolah jenjang SMK dari Kabupaten Kutai Kartanegara, Kaltim. Pada saat Pak Ardiansyah, demikian nama pengawas itu, diberi kesempatan untuk berbicara menyampaikan refleksi kegiatan selama PTM 1, saya sempat merekam sebagian.


Kegiatan refleksi tidak berlangsung lama. Setelah kami berfoto bersama, penyelesaian administrasi pun dilakukan beberapa saat kemudian.

Pada saat saya sedang menandatangani berkas, Bu Nurhelda, guru SMK 5 PPU  menjepret saya dan membagikan foto itu di WAG Kelas 3 Pelatihan Guru IKN. Foto itu disebarkan dengan harapan peserta lain yang belum menandatangani berkas (dokumen) untuk pelaporan (SPJ) segera masuk ke kelas (lagi).

Dijepret Bu Nurhelda (dokpri)
Dijepret Bu Nurhelda (dokpri)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun