Kiat Sederhana "Menjaring" Pembaca Kompasiana
minimal harus terpenuhi lebih dahulu.
Bukan rahasia lagi bahwa imbalan, gaji, atau honorarium dari tulisan di Komapasiana berasal dari jumlah views (pembaca). Semakin banyak pembaca semakin banyak GOPAY yang kita peroleh. Tentu, syarat dan ketentuanBagi Kompasianer baru, syarat minimal harus dipahami dengan cermat. Sebelum syarat minimal dipenuhi, penghitungan view belum dimulai. Honorarium atau gaji pun belum akan kita dapatkan.Â
Syarat Minimal untuk Mendapatkan Rewards
Istilah yang digunakan dalam Kompasiana adalah rewards, maksudnya adalah GOPAY. Apa saja syarat minimal yang harus dipenuhi agar ada kiriman GOPAY ke akun kita?
Ada empat syarat yang wajib dipenuhi, yaitu:
1. Melengkapi data
2. Telah menayangkan minimal 50 (lima puluh) konten atau artikel/tulisan
3. Telah ada minimal 100 (seratus) komentar atas konten yang ditayangkan
4. Telah mendapatkan kunjungan minimal 25.000 (dua puluh lima ribu) views konten
Jika Kompasianer cukup rajin menulis setiap hari, persyaratan minimal tersebut dapat dicapai dalam kurum waktu kurang lebih enam puluh hari (dua bulan). Hal itu sudah saya buktikan. Saya, Suprihadi mulai aktif menulis pada 27 Agustus 2022. Pada bulan Oktober 2022, keempat syarat di atas sudah dapat dipenuhi.