Mohon tunggu...
Suprihadi SPd
Suprihadi SPd Mohon Tunggu... Penulis - Selalu ingin belajar banyak hal untuk dapat dijadikan tulisan yang bermanfaat.

Pendidikan SD hingga SMA di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Kuliah D3 IKIP Negeri Yogyakarta (sekarang UNY) dilanjutkan ke Universitas Terbuka (S1). Bekerja sebagai guru SMA (1987-2004), Kepsek (2004-2017), Pengawas Sekolah jenjang SMP (2017- 2024), dan pensiun PNS sejak 1 Februari 2024.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Gabungan Kata dan Peribahasa dengan Kata "Besar"

21 September 2022   09:26 Diperbarui: 21 September 2022   09:33 527
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

Gabungan Kata dan Peribahasa dengan Kata "besar"

Kata dasar dalam bahasa Indonesia banyak yang dapat digabungkan dengan kata lain dan membentuk makna baru. Kekayaan kosakata seperti itu semakin hari semakin meningkat. Kita pun perlu mengetahui gabungan kata dengan kata dasar besar seperti dalam contoh kalimat berikut ini.

  • Setelah memperoleh kemenangan itu, ia semakin besar kepala. (makna: sombong)
  • Orang itu hanya besar mulut, tidak bisa bekerja dengan baik. (makna: suka membual)

Selain dua kata gabung dengan kata dasar kata besar di atas, ada gabungan kata lain yang kadang digunakan sebagian orang, seperti: besar akal (pandai); besar cakap (sombong);  besar gabuk (besar tetapi tidak padat dan tidak berat, bodoh); besar hati (bangga); besar hidung (sangat merasa bangga); besar lambung (suka makan banyak, rakus); besar lengan (berkuasa, kuat); besar perut (bunting).

Selain gabungan kata, ada peribahasa yang menggunakan kata "besar" seperti berikut ini.

  • Besar periuk besar keraknya (banyak penghasilan banyak pula pengeluarannya)
  • Besar pasak daripada tiang (pengeluaran lebih besar daripada pendapatan)
  • Air besar, batu bersibak (persaudaraan /keluarga bercerai-berai jika terjadi perselisihan)
  • Kecil teranja-anja, besar terbawa-bawa (segala sesuatu yang sudah menjadi kebiasaan dari kecil, sukar untuk mengubahnya)
  • Besar berudu di kubangan, besar buaya di lautan (setiap orang besar berkuasa di lingkungan masing-masing)
  • Kecil dikandung ibu, besar dikandung adat, mati dikandung tanah (setiap manusia terikat oleh tata tertib, tidak pernah bebas)
  • Besar kapal, besar gelombang (semakin tinggi pangkat seseorang, makin banyak risiko dan godaannya).

Demikian ulasan sederhana terkait kata dasar "besar" yang digabungkan dengan kata lain dan peribahasa yang menggunakan kata "besar".

Penajam Paser Utara, 21 September 2022

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun