Kata Ganti (Pronomina) dalam Kalimat Langsung
Penggunaan pronomina dalam kalimat langsung cukup signifikan. Orang yang berbicara (aku, saya, atau kami) sering dikaitkan dengan orang yang diajak berbicara (engkau, kamu, Anda, atau kalian) dan orang yang dibicarakan (dia, ia, beliau, atau mereka).
Untuk lebih mengetahui perbedaan penggunaan pronomina, marilah kita perhatikan kalimat berikut.
Nenek berkata, "Kursi roda saya sudah berumur lima tahun."
Kata saya dalam kalimat di atas sebagai pengganti kata nenek. Dengan begitu, jika kalimat tersebut dijadikan kalimat berita atau kalimat tidak langsung akan berbunyi sebagai berikut.
Nenek mengatakan bahwa kursi rodanya sudah berumur lima tahun.
Kata ganti atau pronomina -nya sebagai pengganti nenek.
Selanjutnya, kita perhatikan contoh di bawah ini.
Ibu berkata, "Saya akan pergi ke pasar."
Kata saya dalam kalimat di atas sebagai pengganti kata ibu. Dengan begitu, jika kalimat tersebut dijadikan kalimat berita atau kalimat tidak langsung akan berbunyi sebagai berikut.
Ibu mengatakan bahwa ia akan pergi ke pasar.