Mohon tunggu...
Supriatun
Supriatun Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

I will no longer go full throttle. Instead, I will walk slowly enjoying every steps of the journey. At my own pace, following my own rhythms.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Revitalisasi Ekonomi Lokal, KKN UNTAG Surabaya Manfaatkan E-Commerce Shopee

7 Juli 2023   18:03 Diperbarui: 7 Juli 2023   20:35 156
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Foto Bersama Pelaku UMKM Meubel Sambigeneng, Dok. Pribadi)

Mojokerto, 7 Juli 2023 -  Kuliah Kerja Nyata (KKN) hingga kini menjadi salah satu kegiatan wajib yang dilakukan oleh Mahasiswa/i Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Melalui program KKN, mahasiswa dapat mengaplikasikan pengetahuan teoritis yang mereka peroleh di kelas ke dalam kehidupan nyata. Selain itu, program KKN juga mendorong mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan sosial, kepemimpinan, dan kepedulian terhadap isu-isu sosial yang ada di sekitar mereka.

Dalam pelaksanaan program KKN, mahasiswa UNTAG Surabaya ditempatkan di berbagai lokasi pedesaan. Hal ini memberikan pengalaman yang beragam kepada mahasiswa, sekaligus menghadapkan mereka pada realita sosial, budaya, dan ekonomi yang berbeda. Selama pelaksanaan program KKN, mahasiswa didampingi oleh dosen pembimbing lapangan yang memberikan arahan, bimbingan, dan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan.

Terus melakukan pengembangan dan perbaikan, pelaksanaan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Periode Genap Tahun 2023 UNTAG Surabaya mengusung tema "Penguatan Ikon Desa Berbasis Potensi Lokal" yang berlangsung pada 3 - 14 Juli 2023. Total terdapat 32 Kelompok KKN Reguler siap mengabdi kepada masyarakat yang ditempatkan di berbagai desa di Kabupaten Mojokerto.

Desa Kertosari yang terletak di Kecamatan Kutorejo, telah menjadi salah satu lokasi penempatan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Periode Genap 2023. Desa ini memiliki potensi ekonomi kreatif yang menjanjikan, terutama di Dusun Sambigeneng, yang dikenal sebagai pusat usaha meubel yang ada di Desa Kertosari. 

Meskipun produk-produk UMKM Meubel Desa Kertosari berkualitas baik, tantangan utama yang dihadapi adalah kurangnya pemanfaatan e-commerce untuk memasarkan produk. Banyak pelaku UMKM yang masih bergantung pada pemasaran tradisional hanya sebatas penjualan lokal. Selain itu, ada juga pelaku UMKM yang telah menggunakan e-commerce sebagai sarana pemasaran, namun belum memanfaatkan fitur-fitur yang tersedia secara maksimal. Hal ini mengakibatkan akses pasar yang terbatas dan peluang pertumbuhan yang terhambat.

Supriatun Mahasiswa Administrasi Bisnis semester 6 sekaligus Peserta KKN Reguler 24 dengan didampingi Dosen Pembimbing Lapangan Nara Garini Ayuningrum, S. Tr.I.Kom., M.A turut menyadari pentingnya melakukan optimalisasi strategi pemasaran melalui e-commerce Shopee yang sedang populer di Indonesia dalam memasarkan produk UMKM di Desa Kertosari untuk menjawab tantangan kendala akses pasar dan meningkatkan daya saing produk mereka.

(Pendampingan Penggunaan Fitur Shopee Live Streaming, Dok. Pribadi)
(Pendampingan Penggunaan Fitur Shopee Live Streaming, Dok. Pribadi)

Oleh karenanya program pendampingan yang dilaksanakan oleh Supriatun pada Jum'at, 7 Juli 2023 ini membantu para pelaku UMKM memanfaatkan fitur-fitur yang disediakan oleh platform Shopee untuk mempromosikan produk UMKM Desa Kertosari diantaranya dengan memberikan pendampingan pembuatan akun pemanfaatan fitur diskon, voucher, hingga penggunaan Shopee Live Stream. 

(Pendampingan Penggunaan Fitur Gratis Ongkir Shopee, Dok. Pribadi)
(Pendampingan Penggunaan Fitur Gratis Ongkir Shopee, Dok. Pribadi)

Selama pelaksanaan program kerja, dirinya tidak hanya berfokus pada aspek promosi saja, melainkan juga turut memberikan pemahaman kepada pelaku UMKM Meubel Desa Kertosari tentang cara efektif dan tepat memanfaatkan e-commerce Shopee. Sehingga dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan ekonomi lokal di Desa Kertosari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun