Ibu Pertiwi
Ah...betapa cantikmu mengesankan mata
Indah dalam balutan kebaya Nusantara
Bersanggul tulisan Bhinneka Tunggal Ika
Semangat yang pernah di gaungkan leluhur kita
Terima kasih kami kepada Mpu Prapanca
Ibu Pertiwi
Biarlah ku puja dirimu
Dalam setiap laku
Dari subuh hingga malam berlalu
Karena kasihMu mengikuti jiwaku
Ibu Pertiwi
Dalam wujudMu ada Dia yang Ilahi
Biarlah ku pinjam mata para kekasih sejati
Sehingga aku tidak lupa bersyukur berada dalam naungan berkah yang tiada henti
Bumi Nusantara yang subur dan diberkati ini
Biarlah kita rawat bersama, menjaga dengan penuh cinta yang tiada henti
Sampai nanti nafas kehidupan kita berhenti
Kobarkan lah api di dada kami
Sehingga bisa berkarya untuk kemuliaanMu yang suci
Berkahi kami Ibu...
Dalam kasihMu yang luas tanpa batas...
Rahayu...
Bukit Pelangi, 17 Juli 2019
*****
Menyambut peringatan Hari Bakti Ibu Pertiwi, 1 September 2019