Mohon tunggu...
Sumarti Saelan
Sumarti Saelan Mohon Tunggu... ibu rumah tangga -

Ketua KEB Hobi Membaca

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Blogger Camp 2015

27 Oktober 2015   13:25 Diperbarui: 27 Oktober 2015   13:25 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Setelah menunggu dengan excited, akhirnya sampai juga di hari yang ditunggu oleh Blogger Indonesia. Tepatnya perayaan Hari Blogger Nasional 2015 yang jatuh pada 27 Oktober 2015. Karena yang istimewa tahun ini digagas dan dihadirkan sebuah acara bertajuk Blogger Camp 2015 untuk merayakannya.

Dengan tujuan utama sebagai ajang silaturahmi Blogger dan mengangkat tema “Membangun Kredibilitas Blog”, acara yang diprakarsai para blogger lama alias senior ini diadakan serentak di 4 kota Indonesia. Jakarta, Purwokerto, Surabaya dan Makasar.

Dihadiri ratusan Blogger yang bergabung di kota masing-masing, acara Blogger Camp sendiri berkonsep camping alias kemah 2 hari satu malam. Saya berkesempatan ikut hadir di kota Jakarta yang lokasi kemah di Hulu Cai Camp Bogor.

Peserta sudah hadir di meeting point Hotel Harris Tebet, pada tanggal 26 Oktober 2015 sejak pukul 13.00 WIB. Salah satu hotel bintang empat yang pengelolaannya di bawah management Tauzia, sebagai Official Hotel Partner.

Acara dimulai pada pukul 14.00 WIB, sambil menikmati coffe break dipandu MC kocak Tommy Prabowo. Sebelum berangkat ke Hulu Cai Bogor menggunakan Bis pariwisata dari Bluebird Group sebagai salah satu Supporting partner, peserta lebih dulu diajak untuk menjelajah Harris Hotel. Melihat kama-kamar nyaman yang ada.

Tidak hanya sekedar berkeliling melihat-lihat, satu laporan live twitt dari blogger peserta mendapat voucher menginap lo, keren kan?

Tepat pukul 15.30 WIB bis mulai meninggalkan Harris Hotel Tebet menuju Hulu Cai. Selama di perjalanan keseruan masih terus berlanjut dengan diadakannya beragam games di twitter berhadiah voucher belanja dari supporting partner. Dari Tauzia Hotel, SunprideID dan Bluebird Group.

Sampai di Hulu Cai menjelang magrib, kami para peserta langsung disambut coffe break dan makan malam. Sambil makan, aktivitas terus berjalan, termasuk pembagian tenda untuk peserta. Selesai makan waktunya istirahat dan membersihkan diri.

Menjelang malam pukul 20.00 WIB memasuki salah satu rangkaian penting dan khas, api unggun. Di sini tidak sekedar duduk menghangatkan diri yang mulai diselimuti dinginnya udara Hulu Cai. Tapi banyak sharing seru dan obrolan yang berisi tip serta ilmu yang sesuai tema. Bagaimana sih membangun blog yang kredible?

Banyak yang hadir adalah pelaku blogging dan sosmed yang sudah cukup lama. Seperti mbak Nuniek yang sudah dari 2001 ngeblognya. Dan berbagi pengalaman ngeblognya selama 14 tahun ini. mengalami masa evolusi tema, dari yang ala-ala, sampai sekarang sesuai dengan ilmu yang sedang digelutinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun