Persoalannya bukan soal pamernya, tetapi cara untuk mendapatkan harta dan kekayaan yang melimpah dari cara yang tidak benar dan melanggar hukum. Berita-berita viral tentang orang-orang kaya yang suka pamer harta dan kekayaannya jika disaring bisa mengganggu mental dan perilaku orang yang tidak kuat ingin menirunya.Â
Di sinilah kesadaran tentang kesehatan mental dan emosional menjadi penting untuk diaplikasikan. Dengan meningkatkan kesehatan  mental dan emosional, kita bisa menjaga batas normal untuk menolerir perilaku-perilaku orang yang berlebihan sehingga tidak mudah terbawa apalagi sampai ikut-ikutan menjadi bagian dari mereka.Â
Tensi politik yang mengalami eskalasi menjelang Pilpres dan Pemilu 2024 telah membagi masyarakat kita ke dalam kelompok-kelompok berdasarkan aspirasi politik. Ada yang terbagi berdasarkan kesamaan preferensi terhadap capres, partai politik, hingga kelompok primordialisme. Pembelahan masyarakat secara politik ini sangat rentan terhadap toleransi dan penghargaan keanekaragaman masyarakat kita.Â
Alih-alih menghargai perbedaan, tren yang terjadi justru menunjukkan hal yang sebaliknya. Masyarakat selalu disajikan dengan informasi-informasi tentang kejelekan kelompok lawan yang rawan memicu terjadinya konflik sosial. Serangan-serangan isu berisi kampanye negatif, ujaran kebencian, berita bohong (hoax) menjadi sajian yang selalu memenuhi dinding media sosial warga.Â
Meski strategi kampanye tersebut belum memicu konflik horizontal terbuka dan masif di seluruh tanah air, kita perlu mengantisipasi sedini mungkin potensi konflik tersebut.
Tahun 2024 sebagai tahun politik harus bisa diisi dengan berbagai kebijakan, ideologi, dan budaya yang positif. Â Toleransi dan penghargaan terhadap keanekaragaman akan menjadi kunci untuk membangun masyarakat yang inklusif dan harmonis.
Inovasi sudah menjadi tuntutan masyarakat agar hidup ini bisa maju dan terus berkembang. Hikmah dari inovasi adalah pembelajaran berkelanjutan.
Artinya, inovasi membuat kita harus belajar secara terus-menerus agar bisa meraih sukses. Tidak ada kata "berhenti belajar" dalam inovasi.Â
Apalagi dunia terus berubah dan berkembang. Â Inovasi dan kemauan untuk terus belajar menjadi kunci untuk tetap relevan dan berkembang. Inovasi juga menjadi kunci dalam menghadapi tantangan global. Kerjasama antarnegara dan antarlembaga akan menjadi lebih penting daripada sebelumnya.