Mohon tunggu...
MUH KASIM
MUH KASIM Mohon Tunggu... Administrasi - News

News

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Kemenkumham Sulbar Dukung Pelaksanaan G20

19 Oktober 2022   21:25 Diperbarui: 19 Oktober 2022   21:30 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Mamuju -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, Faisol Ali menyebut jajarannya siap ikut mensukseskan perhelatan presidensi G20 mendatang.

"Pelaksanaan agenda besar pemerintah ini harus diberikan dukungan" ujar Faisol Ali usai mengikuti acara doa bersama secara virtual di Aula Rutan Pasangkayu (19/10)

DI Kanwil Kemenkumham Sulbar, acara yang sama itu juga diikuti oleh Kadiv Administrasi Slamet Pramoedji, Kadiv Pemasyarakatan Robianto beserta jajaran serta seluruh UPT di Sulawesi Barat

Doa bersama dipimpin oleh pemuka dari 5 (lima) agama, yaitu agama Islam, Kristen Protestan, Khatolik, Buddha, dan Hindu.

Dalam kesempatan itu, Sekretaris Jenderal, Komjen Pol Andap Budhi Revianto menyampaikan bahwa doa bersama ini dilakukan agar perhelatan presidensi G20 dapat berjalan dengan lancar. Ia menilai kegiatan ini sangat penting karena Indonesia memegang presidensi G20. Berdasarkan hasil Riyadh summit pada tahun 2020, Indonesia diberikan amanah untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan presidensi G20 Tahun 2022.

"Mari kita satukan hati dan pikiran kita seraya berdoa kepada Allah SWT, agar saat pelaksanaan dan setelah presidensi G20 Indonesia sukses, aman, dan pelaksanaan KTT berlangsung dengan lancar dan sukses," ujar Andap.

Andap berpesan agar Kemenkumham beserta jajaran wajib melakukan cipta opini bahwa Indonesia telah siap sebagai penyelenggara G20, aman untuk dikunjungi, dan mampu memberi pengalaman yang bermanfaat bagi peserta dan pengunjung KTT G20.

Ia berharap perhelatan KTT G20 nanti dapat menghasilkan kebijakan yang mampu menciptakan pertumbuhan ekonomi global yang kuat dan berkesinambungan, khususnya ekonomi Indonesia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun