Mohon tunggu...
Sulaiman Nabiyan Ali
Sulaiman Nabiyan Ali Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia

Membaca Dan Menulis

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Judi Online

4 April 2024   17:04 Diperbarui: 4 April 2024   17:10 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Judi online semakin marak di republik ini! dimedia sosial para pelaku/pekerja memainkan perannya masing-masing dengan propaganda berupa konten yang berisikan sebuah iming-iming kemenangan, itulah cara mereka agar masyarakat menengah-kebawah tertarik untuk memainkan judi online tersebut.

Kekhawatiran saya yakni pada masyarakat kelas menengah-kebawah, yang kerap kali gampang percaya dengan iming-iming kemenangan semacam itu, hal-hal demikian terjadi karena besar harapan masyarakat menengah-kebawah untuk memperoleh uang, sebab masyarakat menengah-kebawah tentunya memiliki problem akan keuangan mereka, oleh sebab itu teramat di sayangkan apabila gampang di bodohi oleh hal-hal semacam itu.

Masyarakat menegah-kebawah bermain judi online dengan tujuan atau harapan agar ekonominya membaik, lagi-lagi problem terkait ekonomi menjadi suatu hal yang menjadi tanda tanya di republik ini.

Peran pemerintah sangat-sangat menentukan akan maraknya persoalan judi online yang masih sering kali membanjiri media sosial kita, sudah seyogianya seorang pemimpin mesti melek akan hal ini, langkah-langkah pemerintah kedepannya dalam menyikapi, atau solusinya seperti apa, mesti dipertanyakan secara bersama, bagaimana mungkin hal-hal semacam itu dibiarkan begitu saja berkeliaran dimedia sosial kita dengan gampangnya, peran pemerintah mesti dipertanyakan lagi secara bersama-sama.

Sebagai salah seorang bangsa yang budiman direpublik ini, sudah seyogianya kita mesti melihat dampaknya bagi calon penerus di republik ini, dampak untuk saat ini dan kedepannya mesti kita pikirkan secara jernih mulai saat ini, republik ini akan menjadi seperti apa kedepannya!

Di republik indonesia yang sebesar ini, masalah ekonomi masih menjadi masalah kita bersama, masalah yang belum sepenuhnya dapat kita pecahkan.

Sebagai salah seorang aktivis, saya mencoba membagikan keresahan saya saat ini, semoga kelak berbagai problem yang ada di negara yang teramat saya cintai, akan dapat segera teratasi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Baca juga: Politik Identitas

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun