Mohon tunggu...
Sukorambi 2 KKN BBK 2
Sukorambi 2 KKN BBK 2 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

KKN BBK 2 Sukorambi 2 Kabupaten Jember Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Trip

Dam Krajan Sebagai Salah Satu Wisata Tersembunyi di Kabupaten Jember

21 Juli 2023   19:00 Diperbarui: 21 Juli 2023   19:02 193
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dam Krajan merupakan salah satu tempat yang dapat menjadi wisata alam pilihan di Provinsi Jawa Timur, Dam Krajan terletak di Krajan, Desa Sukorambi, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember. Keunikan yang dimiliki oleh Dam Krajan adalah keasrian yang dimiliki serta masih terjaga keindahan alamnya, Dam Krajan sudah berdiri tumbuh bersama dengan warga Desa Sukorambi sehingga melekat ke warga sekitar. Kekayaan alam yang dimiliki oleh Dam Krajan merupakan mata air serta pemandangan yang dapat memanjakan mata pengunjung.

Untuk menuju lokasi Dam Krajan hanya 5 kilometer dari Alun-Alun Jember. Selain itu, akses lokasi tersebut diperlukan berjalan kaki selama 5 menit dari rumah warga Desa Sukorambi menuju Dam Krajan. Walaupun waktu yang ditempuh selama 5 menit, akses jalan kaki menuju Dam Krajan memiliki pepohonan yang asri serta aliran air sepanjang jalan sehingga pengunjung tidak merasakan hawa yang panas untuk menuju Dam Krajan. Selain itu, penduduk sekitar sangat ramah dan dapat memberitahu lokasi Dam Krajan jika pengunjung tersesat. Tempat ini cocok untuk menjadi wisata pilihan di Kabupaten Jember.

Dam Krajan tidak dipungut biaya pengunjung serta parkir sehingga Dam Krajan dapat menjadi wisata ekonomis bagi masyarakat. Selain itu, Dam Krajan dibuka untuk umum serta memiliki hari/jam buka setiap saat. Walaupun tidak memiliki jadwal buka dan tutup, Untuk mengunjungi Dam Krajan direkomendasikan pada saat pagi serta sore hari untuk merasakan keindahan alam yang terlihat serta akses perjalanan menuju Dam Krajan yang diperlukan untuk berjalan kaki.

Air yang mengalir di Dam Krajan ini memiliki waktu-waktu tertentu untuk memiliki arus yang deras seperti musim hujan. dikelilingi oleh batu-batuan alami sehingga pengunjung dapat duduk dalam bebatuan tersebut bersamaan dengan menikmati pemandangan alam sekitar. Pengunjung tetap harus menjaga kebersihan sekitar untuk menjaga kebersihannya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun