"Sekarang ini kalau ketemu seseorang atau teman yang ditanyakan bukan lagi dimana alamatnya, tetapi IG-nya naon? Tiktok-nya naon? Follow iya, nanti saya follback...." Kata Pak Bugi Kompasianer Senior, juga founder dari Vlomaya (Komunitas Vlogger Kompasiana).
Benar, karena media sosial menjadi hal yang melekat pada manusia modern, yang mana media sosial sendiri luas memiliki beberapa jenis, juga fitur -fitur yang berada di dalamnya.Â
Contoh salah satunya Jejaring sosial seperti; Facebook, Instagram, Twitter, Tiktok, Telegram dan yang lainnya. Memungkinkan penggunanya terhubung satu sama lain, karena dapat saling berkomunikasi, bertukar informasi, baik foto, audio pun video.
Ini pula yang menjadi alasan banyak orang sekarang ini memanfaatkan fasilitas jejaring sosial tersebut.
Tak hanya menjadi ajang silaturahmi lewat media sosial, juga tidak sedikit orang memanfaatkan media sosial menjadi ladang menghasilkan pundi-pundi, tak masalah sejauh itu memang diizinkan dan tidak merugikan siapapun.
Lalu apakah setiap orang tahu bagaimana caranya menggunakan media sosial? Tidak juga. Bahkan ada orang yang tidak pernah menggunakan media sosial, punya keinginan untuk bisa, namun enggan bertanya atau belajar secara formal, mungkin punya alasan tersendiri.
Nah lewat acara Vlomaya yang digagas oleh Kang Bugi, demikian beliau sering sapa, jadilah pada Sabtu, 14 Oktober 2023 di Sekretariat Vlomaya Bogor, menjadi ajang belajar singkat sambil seseruan atau dengan sebutan Cucurak Vlomaya 'Tips Membuat Konten Reels dan Tiktok Untuk Kompasiana'.
"Cucurak dalam bahasa Sunda nya bersenang-senang, jadi kita disini berbagi ilmu sambil seseruan," demikian ucap Kang Bugi.Â
Sebagai narasumber Ibu Erni Hendrawati, relasi dari Kang Bugi, kebetulan acara Cucurak Vlomaya tersebut dihadiri selain dari teman-teman Kompasianer, juga komunitas lain atau teman-teman dari Kang Bugi.
Namanya pun belajar bikin Reels di Instagram atau belajar bikin tiktok, maka tak lengkap rasanya jika tidak dipraktekkan, maka jadilah tiktokan.
Seperti apa Tiktok-nya, tunggu videonya !