Pustakawan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Prov. Kepulauan Riau Konsultasi Promosi Perpustakaan ke Perpusnas
Salemba, Jakarta, 25 April 2024. Pusat Bibliografi dan Pengolahan Bahan Perpustakaan, Perpustakaan Nasional RI menerima kunjungan Pustakawan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Prov. Kepulauan Riau. Pustakawan yang berkunjung ke Pusbiola, Perpusnas ialah  Ersa Famella dan Mellin Syafitri yang ditugaskan berdasarkan surat dari Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kepulauan Riau, Henry Adrianto. Kunjungan Pustakawan dalam rangka konsultasi promosi dan publikasi pelayanan perpustakaan dan pengolahan bahan perpustakaan. Ersa dan Mellin diterima secara langsung Kepala Pusat Bibliografi dan Pengolahan Bahan Perpustakaan di Gedung A Lantai 2 Perpusnas, Salemba.
Dalam pertemuan tersebut disampaikan bahwa Perpustakaan Nasional RI dalam tahun 2024 ini mempunyai Program utama penyediaan bahan bacaan bermuitu sebanyak 1.000 judul untuk 10.000 perpustakaan desa/kelurahan dan Taman Bacaan. Perpusnas dlam hal ini Pusbiola juga memberikan kesempatan bagi para pustakawan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kepulauan Riau  untuk meningkatkan kompetensinya melalui bimbingan teknis pengajaran materi pengolahan bahan perpustakaan, pelaksanaan kegiatan dapat dilakukan secara daring.
Terima kasih atas kunjungan pustakawan  dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kepulauan Riau semoga bermanfaat dan terus untuk berupaya meningkatkan kegemaran membaca dan litersai  masyarakat guna mewujudkan mencerdaskan kehidupan bangsa. Salam untuk Bapak Henry Adrianto sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi. Kepulauan Riau
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H