Betapa banyak dari kita yang tidak mengetahui potensi yang kita miliki bersebab bergaul kepada orang yang salah.
Bukan saja kita tidak mengetahui potensi kita, tetapi juga terbelenggu oleh orang -orang di sekitar kita yang berpikiran negatif atau yang mempunyai pola pikir kerdil.
Artinya ketika kita ingin mengetahui apakah kita mempunyai potensi yang terpendam. Kita butuh orang lain yang berpikiran maju dan selalu berpositif thinking. Kita harus berada dalam pusaran orang-orang itu. Bukan saja kita akan mengetahui potensi yang kita miliki, tetapi mereka lebih jauh menghantarkan kita untuk memunculkan potensi yang kita miliki.
Berbeda dengan mereka yang jumud, culas, malas, atau pada pusaran zona nyaman. Ketika kita bergabung dengan mereka. Kita akan terbawa arusnya. Bahkan, ketika kita menatang arus. Mereka akan mematahkan semangat kita dengan kata-kata yang dapat melemahkan kita. Akhirnya kita tenggelam bersamanya.
Demikian carilah lingkungan/ teman yang bisa mengantarkan kita untuk mengetahui potensi yang kita miliki lalu mengajak kita untuk mewujudkan potensi itu.
Cakung, 20 Juli 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H