Mohon tunggu...
Saverinus Suhardin
Saverinus Suhardin Mohon Tunggu... Perawat - Perawat penulis

Saverinus Suhardin. Seorang Perawat yang senang menulis. Sering menuangkan ide lewat tulisan lepas di berbagai media online termasuk blog pribadi “Sejuta Mimpi” (http://saverinussuhardin.blogspot.co.id/). Beberapa opini dan cerpennya pernah disiarkan lewat media lokal di Kupang-NTT, seperti Pos Kupang, Timor Express, Flores Pos dan Victory News. Buku kumpulan artikel kesehatan pertamanya berjudul “Pada Jalan Pagi yang Sehat, Terdapat Inspirasi yang Kuat”, diterbikan oleh Pustaka Saga pada tahun 2018. Selain itu, beberapa karya cerpennya dimuat dalam buku antologi: Jumpa Sesaat di Bandara (Rumah Imaji, 2018); Bingkai Dioroma Kehidupan: Aku, Kemarin dan Hal yang Dipaksa Datang (Hyui Publisher, 2018); Jangan Jual Intergritasmu (Loka Media, 2019); dan beberapa karya bersama lainnya. Pernah menjadi editor buku Ring of Beauty Nusa Tenggara Timur: Jejak Konservasi di Bumi Flobamorata (Dirjen KSDA, 2021); Konsep Isolasi Sosial dan Aplikasi Terapi : Manual Guide bagi Mahasiswa dan Perawat Klinis (Pusataka Saga, 2021); dan Perilaku Caring Perawat Berbasis Budaya Masyarakat NTT (Pustaka Saga, 2022). Pekerjaan utama saat ini sebagai pengajar di AKPER Maranatha Kupang-NTT sambil bergiat di beberapa komunitas dan organisasi. Penulis bisa dihubungi via e-mail: saverinussuhardin@gmail atau WA: 085239021436.

Selanjutnya

Tutup

Edukasi Pilihan

Seminar/Laporan Kasus: Menuju Asuhan Keperawatan Maternitas yang Berkualitas

23 Mei 2015   00:39 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:42 583
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_367151" align="aligncenter" width="448" caption="Seminar Asuhan Keperawatan Maternitas, RS GRHU Petrokimia Gresik. (Kamis, 21 Mei 2015)"][/caption]

Tulisan ini masih bercerita tentang pengalaman saya ikut praktek profesi ners stase keperawatan maternitas di RS Petrokimia Gresik. Sebelumnya saya pernah menulis bagaimana kami melaksanakan PKRS (penyuluhan kesehatan) dan juga berwisata di seputaran Gresik sebagai ‘bonus’ tambahan dari kegiatan praktek.

Kali ini, secara khusus saya mau berbagi cerita, bagaimana kami, -mahasiswa/i Program Pendidikan Profesi Ners (P3N) Fakultas Keperawatan (FKp) Unair- melakukan seminar laporan kasus (asuhan keperawatan) pada pasien selama masa praktek berlangsung.

3 Kelompok, 3 Tahapan Obstetri (Kehamilan, Persalinan dan Nifas)

Kami berjumlah 19 orang. Dibagi menjadi 3 kelompok, ada satu kelompok yang beranggotakan 7 orang, dan dua kelompok lainnya masing-masing 6 orang. Tiap kelompok ditempatkan pada ruangan yang berbeda selama praktik di RS Petrokimia Gresik. Ada yang bertugas di poli hamil/kandung, VK/bersalin, dan ruang nifas. Pembagian tempat ini, memungkinkan kami belajar tiap tahapan yang dilewati ibu hamil, yaitu masa kehamilan, saat bersalin, dan mas nifas.

[caption id="attachment_367152" align="aligncenter" width="448" caption="Mbak Yeni (Moderator), memandu kegiatan seminar."]

14323144451414229306
14323144451414229306
[/caption]

Masing-masing kelompok ditugaskan melakukan asuhan keperawatan (Askep) yang komprehensif pada pasien yang dianggap paling menarik untuk dibahas atau didiskusikan bersama dalam forum ilmiah (seminar). Proses pembuatan laporan Askep ini melibatkan banyak pihak dengan tahapan yang cukup panjang.

Pertama, secara internal kelompok, kami menentukan pasien yang akan diberikan asuhan dan dilanjutkan pembagian tugas sesuai tahapan proses keperawatan. Kedua, kami mengajukan rencana yang sudah disepakati anggota kelompok kepada Dosen pembimbing dan pembimbing klinik. Atas persetujuan mereka, dan dengan memperhatikan “rambu-rambu” atau sarannya, kami mulai memberikan asuhan keperawatan pada pasein. Ketiga, kami melakukan kontrak dengan pasien dan keluarga yang menjadi sasaran. Dalam melakukan kontrak, terselip banyak aktivitas, seperti perkenalan, bina hubungan saling percaya, menjelaskan maksud dan tujuan, meminta persetujuan, mengajak bekerja sama dan sebagainya. Keempat, seluruh rangkaian asuhan keperawatan, dari pengajiaan hingga evaluasi didokumentasi secara baik, sehingga akhirnya menjadi sebuah makalah seminar yang lengkap. Beberapa kali kami berkonsultasi dengan Dosen pembimbing maupun pembimbing klinik saat menemukan kesulitan.

[caption id="attachment_367153" align="aligncenter" width="448" caption="Mbak Fitri (Kel. D), menyajikan topik tentang Askep pada kehamilan"]

14323145451184429742
14323145451184429742
[/caption]

Seminar: Penyatuan Informasi dan Persepsi

Setelah menyiapkan laporan secara matang, masing-masing kelompok siap menyampaikan informasi dalam satu forum diskusi bersama. Seminar dilaksanakan hari Kamis lalu (21 Mei 2015), di ruang pertemuan lantai 4 RS GRHU Petrokimia Gresik. Momen yang baik ini kami anggap sebagai wadah penyatuan informasi dan persepsi.

[caption id="attachment_367154" align="aligncenter" width="448" caption="Mas Arifin (Kel. F) mempresentasekan topik Askep intranatal"]

1432314706689067861
1432314706689067861
[/caption]

Karena keterbatasan waktu, dan memperhatikan berbagai aturan yang ada, tidak memungkinkan setiap mahasiswa bisa praktik di setiap ruangan. Forum seminar bisa menjadi sebuah solusi terbaik. Saat seminar, setiap kelompok bisa menceritakan bagaimana merawat atau melakukan asuhan keperawatan pada pasien dengan kondisi masing-masing.

Kelompok yang praktik di poli hamil/kandungan memaparkan bagaimana asuhan keperawatan pada ibu hamil (antenatal care). Teman-teman dari ruang VK/bersaling menceritakan bagaimana melakukan asuhan keperawatan intranatal, dimana melewati kala 1 hingga kala 4. Dilanjutkan dari kelompok yang bertugas di ruang nifas, mereka membahas bagaimana perawatan pada ibu yang sudah melahirkan (post natal), termasuk perawatan bayinya.

[caption id="attachment_367155" align="aligncenter" width="448" caption="Mbak Lina (Kel.B) menjelaskan tentang Askep post-natal"]

1432314823781110789
1432314823781110789
[/caption]

Memaparkan kegiatan asuhan keperawatan dari masing-masing ruangan merupakan suatu penyatuan informasi. Forum ini sangat bermanfaat bagi penyebaran informasi/pengalaman dari satu kelompok -dengan karakteristik ruangan praktek yang berbeda- ke kelompok yang lainnya. Secara tidak langsung, masing-masing peserta pada akhirnya bisa mengetahui bagaimana melakukan asuhan keperawatan pada kehamilan, intra natal dan post natal.

Selain itu, dalam forum seminar juga terjadi penyamaan persepsi. Tidak bisa kita pungkiri, kalau persepsi tiap-tiap orang pada objek atau masalah yang sama bisa saja berbeda atau bertentangan. Nah, lewat diskusi ilmiah, semuanya bisa saling mengingatkan, berargumentasi sesuai hasil riset terkini, sehingga pada akhirnya menyepakati atau memiliki persepsi yang sama dalam memberikan asuhan keperawatan.

[caption id="attachment_367156" align="aligncenter" width="448" caption="Dosen pembimbing, CI, dan Mahasiswa Avans Hogeshcool menyimak presentasi"]

14323149352080355779
14323149352080355779
[/caption]

Penyatuan informasi dan persepsi tersebut, memungkinkan setiap peserta semakin yakin dengan metode asuhan yang terbaik. Dari situ, bisa diputuskan untuk meningkatkan yang sudah diketagorikan baik, memperbaiki hal yang masih salah/keliru, dan terus berusaha memperbaiki diri atau metode sesuai perkembangan riset terbaru. Pada gilirannya nanti, asuhan keperawatan yang diberikan pada pasien semakin berkualitas.

Dihadiri Tamu Spesial, Mahasiswi “Student Exchange” dari Avans Hogeschool Belanda.

Satu hal lagi yang mambuat suasana seminar berbeda. Kami kehadiran tamu spesial, yaitu mahasiswi pertukaran pelajar dari Avans Hogeschool Belanda. Jika biasanya kami menggunakan bahasa Indonesia saat presentasi dan diskusi, kali ini berbeda, setiap peserta harus menggunakan bahasa inggris.

[caption id="attachment_367157" align="aligncenter" width="448" caption="Dosen pembimbing dan Mahasiswi Avans Hogeschool"]

1432315047123094807
1432315047123094807
[/caption]

Namun, hal itu bukanlah menjadi momok bagi sebagian besar peserta. Lulusan FKp Unair memang diharapkan mampu bersaing ditingkat nasional maupun internasional. Sebagai wujudnya, sudah banyak kali mahasiswa asing datang belajar ke kampus FKp Unair. Begitupun sebalik, Dosen dan mahasiswa FKp Unair berulang kali mengkuti program pertukaran pelajar ke beberapa universitas di luar negeri seperti Belanda, Australia, Jepang, dan lainya.

[caption id="attachment_367158" align="aligncenter" width="448" caption="Foto bersama setelah kegiatan seminar"]

1432315188199967060
1432315188199967060
[/caption]

Tidak heran jika sebagian besar mampu berbahasa inggris dengan baik, kecuali saya secara khusus. Dengan kemampuan bahasa inggris yang belum fasih, saya terbata-bata mengucapkan tiap kata atau kalimatnya. Meski begitu, saya selalu berani mencoba dan berikhtiar untuk terus belajar hingga fasih. Semoga bisa segera terwujud. Amin.

Baiklah, demikian saja cerita saya kali. Nantikan cerita-cerita selanjutnya. Semoga bermanfaat. Salam...!!!

Berikut foto-foto "Behind the scene":

[caption id="attachment_367159" align="aligncenter" width="448" caption="Kiri-kanan: Mas Pujo, Pak Santos, Mas Romadhon"]

14323153241966185036
14323153241966185036
[/caption]

[caption id="attachment_367160" align="aligncenter" width="448" caption="Mas Pujo sedang konsentrasi makan"]

14323153911825580349
14323153911825580349
[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Edukasi Selengkapnya
Lihat Edukasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun