Mohon tunggu...
Suhaimi Arza
Suhaimi Arza Mohon Tunggu... Guru - Guru, Dai dan Pemerhati Pendidikan

Guru dan Sekaligus Fasilitator Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pelaksanaan Simulasi Asesmen Madrasah, Persiapan Siswa dan Guru untuk Peningkatan Kualitas Pendidikan

6 Mei 2023   15:59 Diperbarui: 6 Mei 2023   16:10 239
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Simulasi Asesmen Madrasah  Kabupaten Nagan Raya (Dokpri)

Pelaksanaan Simulasi Asesmen Madrasah telah dilaksanakan di berbagai Madrasah jenjang MI dan MTs di Lingkungan Kementerian Agama Kabuoaten Nagan Raya. 

Simulasi Asesmen Madrasah bertujuan untuk mempersiapkan siswa dan guru dalam proses pelaksanaan AM  yang akan dilaksanakan serentak di MTs dan MI Se-Kabupaten Nagan Raya pada tanggal 08 Mei 2023.

Simulasi Asesmen Madrasah yang melibatkan guru dan siswa, akan melihat sejauhmana kesiapan siswa dalam mengakses adroid atau leptop untuk masuk kedalam soal yang disediakan online.

Simulasi juga diawasi dan  diikuti oleh para guru, yang telah dilatih pembelajaran  digitalisasi. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengajar  dan kelancaran Asesmen Madrasah pada tahun 2023.

Pantauan Penulis saat pelaksanaan Asesmen Madrasah,  unutk proses awal masuk kedalam Google From tidka ada kendala besar, hanya ada sedikit permasalahan pada android anak anak yang belum mengaktifkan email pada google.

Soal  simulasi  membantu para siswa meningkatkan pemahaman dan keterampilan untuk menjawab soal yang akan mereka jumpai pada Asesmen Madrasah yang aan dilaksanakan beberapa hari lagi.

Merujuk kepada SOP pelaksanaan AM,  Tujuan utama dari pelaksanaan Asesmen Madrasah adalah untuk meningkatkan kualitas pendidikan  mapel umum dan juga agama di Madrasah. 

Asesmen juga menajdi tahadapan  mengevaluasi hasil belajar siswa, baik melalui ujian tulis maupun ujian praktik  yang diselengagarkan olah pihak Madrasah langsung tampa ada cmpur tangan pihak lain, baik dari segi soal, prosedur pelaksanaan apakah online atau tulis itu melihat kemampuan madrasah masing masing.

Kementerian Agama  hanya dapat mengetahui sejauh mana kualitas pendidikan dari hasil Asesmen Madrasah  melalui tahapan laporan yang diberikan  pihak sekolah melalui aplikasi yang disediakan.

Dengan adanya simulasi Asesmen Madrasah ini, diharapkan siswa dan guru di seluruh  Madrasah yang ada di kabupaten Nagan Raya semakin siap dalam menghadapi Asesmen Madrasah Tingkat Nasional yang akan datang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun