Mohon tunggu...
Suhaimi Arza
Suhaimi Arza Mohon Tunggu... Guru - Guru, Dai dan Pemerhati Pendidikan

Guru dan Sekaligus Fasilitator Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Makna Ramadhan, Bulan Meningkatkan Aktivitas

1 April 2023   12:15 Diperbarui: 1 April 2023   12:32 1127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ramadhan bulan peningkatan kualitas dan aktivitas (Sum By Suhaimi)

Ketika Ramadhan tiba banyak aturan berubah, mulai dari jam dinas sampai dengan jam malam terjadi beberapa perubahan aktivitas. Perubahan ini juga terjadi bukan hanya pada aktivitas kegiatan sehari hari, melaikan pada aktivitas tubuh juga berubah. Kebiasaan makan satu hari tiga kali, pagi, siang dan sore menjadi dua kali waktu berbuka dan sahur.

Perubahan dibulan Ramadhan terjadi karena perubahan yang dilakukan oleh umat muslim  dari aktivitas 24 jam yang dimilikinya. Aktivitas berubah bukan dalam tanda kutip negatif seperti mengurangi masa kerja, bermalas malasan tidur diatas kasur, menghabiskan waktu dengan nonton youtobe dll. Perubahan yang terjadi adalah meningkatkan aktvitas dibulan ramadhan dibandingkan dengan bulan bulan lainnya, baik dari segi hubungan dengan spiritual (horizontal)  maupun hubungan dengan sosial, kemasyarakatan (vertikal).

Berikut peningkatan aktivitas dibulan Ramadhan yang terlihat dilapangan : 

1. Lebih meningkatkan hubungan dirinya dengan sang Tuhan (Allah)

Bulan Ramadhan bulan mendekatkan diri dan  meningkatkan berbagai macam ibadah, mulai dari ibadah shalat, baca alqur'an, berzikir, menjaga hati, dan aktivitas kebaikan lainya yang langsung berhubungan dengan Allah.

Aktivitas shalat yang  dilakukan oleh para umat muslim terlihat meningkat begitu pesat, mulai satu Ramadhan mesjid mesjid dipenuhi oleh orang orang yang melaksanakan shalat Isya dan Terawih sambil berjamaah, kegiatan ini tidak pernah kita lihat selain dibulan Ramadhan. 

Alqur'an diketika bulan Ramadhan juga meningkat dibaca oleh umat Islam di sela sela aktivitas harian juga dikhususkan dimalam hari, Meningkatkan kesadaran baca Alqur'an adalah bukti meningkatnya aktivitas yang dilakukan oleh umat muslim selama puasa, Mesjid selama ramadhan baik di kota maupun di desa selalu ramai diisi oleh para jamaah, terlihat sambil  beristirahat santai  (i'tikaf ) untuk menunggu waktu shalat mereka membaca alqur'an. Bahkan bukan hanya siang harinya, malam harinya di mesjid dan surau surau selesai terawih hingga tengah malam dari mulai orang tua,  pemuda dan remaja  laki laki banyak menghabiskan waktunya dimalam hari dengan bersama sama baca alqur'an, malah ada yang hingga waktu sahur baru pulang ke rumah.

2. Hubungan dengan sesama (Kemasyarakatan dan sosial)

Aktivitas sosial juga bergitu pesat terjadi peningkatan, hampir setiap sore dijalanan umum terlihat ada teman teman yang membagikan ta'jil. Sedekah yang dilakukan oleh para penderma bagi orang yang lewat tidak membedakan anatara kaya dan miskin juga menjadi sebuah pemandangan yang sangat indah baik di desa maupun di perkotaan.

Hubungan sosial bukan hanya dalam arti meningkatkan sedekah, dalam bulan Ramadhan peningkatan kesadaran (kepekaan) juga meningkat, mulai dari saling menjaga perasaan, akhlak dan tutur kata juga dapat dikaitakan dengan sosial masyarakat. Meningkatkan kesadaran adalah juga bagian dari amalan baik untuk menjaga kesempurnaan amal ibadah puasa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun