Mohon tunggu...
Suhadi Sastrawijaya
Suhadi Sastrawijaya Mohon Tunggu... Penulis - Suhadi Sastrawijaya

Suhadi Sastrawijaya penulis berdarah Jawa- Sunda. Hobi membaca terutama buku-buku sastra dan sejarah

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Barisan Ilalang

27 Juni 2023   14:30 Diperbarui: 27 Juni 2023   14:34 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: anasmakruf.com

Barisan Ilalang
Karya: Suhadi Sastrawijaya

Barisan ilalang
Bergoyang di tengah padang
Di belai angin tenggara yang bersahaja
Yang meleraikan kegersangan dikala mereka dipangagng siang yang garang

Bunga-bunga putihnya yang melambai-lambai
Perlahan berlepas diri dari tangkai
Terbang mengikuti arah semilir angin
Mengingatkanku pada rombongan kafilah yang berjalan jauh
Mencari penghidupan demi masa depan
Lalu tuhan menganugerahi tanah yang dijanjikan
Untuk mereka meneruskan kehidupan

Bukankah kita manusia banyak diberikan cara
Akal, ilmu dan fisik yang sempurna
Masakah kita putus asa dari rahmatNya
Tanpa mau berusaha
Bukankah ilalang yang lemah tak berdaya masih diberikan ruang penghidupan
Tapi mengapa kita sering putus asa
Padahal kita diberi segalanya
Sesungguhnya anugerah penghidupan itu tuhan yang memberikan
Dan kita hanya diperintah berikhtiar
Maka jangan putus asa dari rahmatNya

Patia, 27 Juni 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Baca juga: Inilah Jalanku

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun