Bayangan Masa Lalu
Karya: Suhadi Sastrawijaya
Saat senja ku berjalan
Menelusuri jejak kenangan
Segala duka dan nestapa
Membayang pada pandangan
Namun aku berusaha memendamnya
Pada bekunya sang waktu
Hingga tiba-tiba kau datang bak cahaya pagi
Mengiringi langkahku dengan nyala kehangatan
Tapi mengapa kau malah mencairkan luka yang telah lama membeku
Hingga kepedihan hati kembali tercabik
Bayangan demi bayangan masa lalu
Bertayangan bagai putaran film
Dan aku dihantui kecemasan
Patia, 15 Februari 2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI