Mohon tunggu...
Sugeng Santoso
Sugeng Santoso Mohon Tunggu... -

USA Certified Personal Development and Business Performance Coach. \r\nI help people to make money and live to the fullest by maximizing their potential.

Selanjutnya

Tutup

Money

Bagaimana Memanfaatkan Momentum untuk Mengejar Impian Karir dan Bisnis Anda?

25 April 2012   06:34 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:08 212
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Memanfaatkan Momentum untuk Mengejar Impian Karir dan Bisnis Anda

(by : Coach Sugeng Santoso)

(Ingin mendapatkan tip dan trik untuk melejitkan karir dan bisnis Anda, follow twitter : @sugeng_santoso)

Bulan April tahun 2012 ini perlahan namun pasti telah bergulir mendekati akhir.Sudah saat nya bagi kita untuk mengevaluasi perjalanan kita dalam mencapai resolusi dan impian yang kita tetapkan di tahun baru kemarin.Sudah sampai manakah kita berjalan dalam mengejar impian kita di tahun ini?

Apa jadinya hidup Anda di akhir tahun nanti apabila kita masih tetap bertindak seperti yang sekarang ini?Apakah kita akan sudah mencapai tujuan-tujuan yang kita tetapkan di awal tahun lalu, ataukah tujuan-tujuan kita tetaplah hanya menjadi impian semata?

Seberapa seringkah kita membuat resolusi untuk mencapai suatu impian di awal tahun, namun berakhir hanya menjadi mimpi belaka dan sekedar eforia sesaat saja?

Seperti kebanyakan orang, dahulu sayapun sering terjebak pada fenomena mimpi di siang bolong.Resolusi hanya menjadi sekedar resolusi, dari tahun ke tahun hidup saya hanya berputar-putar di tempat saja.

Salah satu hal yang paling menantang dalam proses pencapaian impian adalah bagaimana membuat diri kita mau memulainya.Banyak dari kita memiliki tujuan dan impian, terus berkutat untuk mencari informasi dan membuat rencana, yang akhirnya berujung pada tidak pernah mengambil tindakan atas rencananya tersebut.

Membuat rencana atas impian Anda mungkin membuat diri Anda merasa sudah melakukan sesuatu bagi impian Anda.Akan tetapi sampai rencana tersebut Anda eksekusi dalam bentuk tindakan dan Anda belajar dari hasil yang Anda dapatkan dari tindakan tersebut, Anda tidak akan pernah dapat melangkah maju mendekati impian Anda, dan Anda tidak akan pernah dapat mencapainya.

Pertanyaan saya adalah apakah ketika Anda telah mengumpulkan keberanian Anda dan Anda membuat keputusan untuk bertindak, apakah Anda dijamin pasti akan mencapai semua impian Anda?

Belum tentu! Pada awalnya Anda akan menyadari bahwa semuanya terasa lebih berat dan lebih rumit dari yang Anda pikirkan, benar?Seolah-olah seperti Anda berlari dengan ritme yang tidak jelas dan mendaki puncak gunung dengan terengah-engah, Anda akan menghadapi tantangan-tantangan, kekurangan modal, kekurangan keahlian, kurang keterampilan,menghadapi kemunduran, penundaan, rasa takut, khawatir, dan perlahan namun pasti Anda mulai kehilangan rasa percaya diri serta keyakinan Anda akan impian Anda tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun