Mohon tunggu...
Sudut Pandang
Sudut Pandang Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Sosial

Menulis untuk keadilan

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Lantik Kades Terpilih, SDK Watu Weri Diliburkan

16 September 2021   15:09 Diperbarui: 16 September 2021   15:11 148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Birokrasi. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

 Kamis, 16/09/2021. Menyambut momen pelantikan Kepala Desa terpilih dalam pilkasdes serentak (26 Agustus 2021), lalu Kepala Sekolah SDK Watu Weri liburkan sekolah selama dua hari. 

SDK WATU WERI di Desa Rana Mbeling, Kec Kota Komba Utara diliburkan selama dua hari, pada tgl 16-17 September 2021. Dengan alasan memeriahkan hari pelantikan kades terpilih, 17 september, besok.

Wacana libur selama dua hari ni merupakan keputusan sepihak kepsek SDK Watu Weri, tanpa ada konfirmasi dengan pihak komite, bahkan tidak ada instruksi libur dari dinas PPO atau bahkan tidak ada dalam kalender pendidikan. Mengingat selama PPKM di tengah pembelajaran dengan konsep BDR (Belajar dari Rumah) saat ini, Kepsek SDK Watu Weri malah meliburkan sekolah selama dua hari. Sementara di sisi lain, guru-guru masih ingin mengajar namun sekolah diliburkan.

Menurut beberapa warga desa Rana Mbeling, yang juga anak-anaknya bersekolah di sekolah tersebut, ini adalah keputusan sepihak Kepala Sekolah yang kurang bijaksana.

"Selama ini, anak-anak kami belajar dari rumah dan ketika disuruh ke sekolah maka mereka akan ke sekolah, namun kesulitan pembelajaran di tengah pandemi ini dengan keputusan libur membuat anak-anak kami kehilangan waktu belajar di sekolah." Kata orang tua murid yang tak ingin disebutkan namanya.

Menurut orang tua murid, tidak ada keterkaitan antara pelantikan Kepala Desa dan meliburkan sekolah. Walaupun diketahui Kepsek sekolah terkait, David Jamin adalah ayah kandung dari Kades terpilih desa Rana Mbeling, Samforianus Arifman yang akan dilantik pada 17 September 2021, besok.

"Tadi pagi, saya suruh anak saya ke sekolah. Tapi katanya libur, saya tanya libur apa? Dia bilang, libur selama dua hari karena ada pelantikan kepala desa besok," jelasnya.

Menurut pengakuan orang tua murid, mereka sudah bertemu beberapa guru untuk menanyakan alasan libur yang sebenarnya.

"Kami sudah tanya beberapa tetangga yang kebetulan guru di SD, tentang alasan kenapa libur, ternyata benar seperti yang anak-anak cerita." Tambahnya.

"Kalau memang libur karena lantik Kepala Desa, sebentar kami akan temui kepala sekolah untuk meminta penjelasan mengapa libur, karena kami juga tidak mau anak-anak kami disuruh libur sementara kami tetap bayar uang komite ke sekolah." Tutupnya.

Saat berita ini diturunkan, Kepala Sekolah SDK Watu Weri belum memberikan penjelasan apa pun mengenai liburan dua hari ini. //Sdtpdang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun