Setelah puas mencicipi menu besarnya, kini saatnya saya mencoba salah satu minumannya, yaitu Milo Godzila. Milo yang satu ini memiliki rasa yang mirip dengan Milo biasanya. Hanya saja tampilan Milo ini dibuat ber-layer, cokelat di bagian bawah dan putih di bagian atas. Sebelum diminum, ada baiknya untuk diaduk terlebih dulu agar semua bahan tercampur rata. Milo ini disajikan di dalam gelas yang cukup besar dan dijamin puas banget menikmati kesegarannya!
Affogato -IDR 18K
Penasaran dengan kopinya, saya pun mencicipi Affogato yang ada di sini. Sama dengan Affogato di tempat lain, Affogato di Roempi Bdg ini punya rasa yang nikmat banget. Saat mulai dicicipi langsung meleleh di mulut.
Roempi Style Bomb – IDR 26K
Nah, Roempi Style Bomb ini adalah menu terakhir yang saya cicipi disini! Ini adalah dessertyang memang akan lebih cocok dikonsumsi paling akhir. Rasanya begitu segar karena di dalamnya terdapat beraneka macam isian, seperti milk ice, buah-buahan, nata de coco, manggo jelly, pearl, ice cream dan boba.
Puas sudah menikmati beragam jenis menu di Roempi Bdg! Begitu pula dengan ketiga kafe sebelumnya yang tuntas saya kunjungi. Mulai dari Monsoon Coffee & Cowork, Sure Why Not Here, maupun 56 Degrees Cafe. Untuk destinasi berikutnya, kira-kira kemana lagi ya saya? Supaya nggak ketinggalan info, stay tune terus ya Foodies! Tentunya akan ada banyak kejutan tempat makan seru yang pastinya selalu dinanti.
ROEMPI BDG, BANDUNG
Alamat: Jalan Anggrek No.27, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung
Phone: (022) 7208078
Harga: IDR 100K for two people
Artikel ini juga dimuat di blog pribadi saya: food.culturenesia.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H