MTsN 4 Bantul pada hari Senin tanggal 25 November  2024 melaksanakan  upacara  memperingati  Hari Guru Nasional.  Upacara  dilaksanakan di lapangan  MTsN  4. Upacara  dimulai  jam 7.00 sampai  jam 8.00 . Upacara diikuti  oleh 721  siswa dan bapak ibu guru pegawai sejumlah 70. Tma peringatan Hari Guru Nasional 2024  adalah Guru Berdaya, Indonesia Jaya.
Petugas upacara  dari penurus OSIM MTsN 4 Bantul periode 2024-2025.  dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Pemimpin upacara  Fahrul, ajudan  Kansa , pemimpin peleton Wisam , Diva, dan  Nathan ,Dirigent  Naya, MC Zahra, pembaca UUD Shanti, pembaca doa  Khumairo , dan pengibar bendera Fano,Zakaria, dan Ghozi. Petugas pengibaran bendera merah putih  dapat   berjalan sesuai dengan harapan  dan tepat waktu dengan lagu Indonesia Raya  yang dinyanyikan  oleh tim Paduan Suara MTsN 4 Bantul
Berkat kekhitmatan semua peserta upacara serta adanya  kesadaran para peserta kelas 7,8, dan 9  mengikuti upacara  dengan tanggung jawab yang tinggi  mengikuti upacara. Pelaksanaan upacara dapat  berjalan dengan baik,tertib , dan lancar  dari awal hingga akhir proses upacara berlangsung
Sugeng Muhari selaku pembina upacara  mengucapkan terima kasih kepada petugas upacara pengurus OSIM  yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan bagus sehingga mendukung suasana menjadi khitmat.
Beliau mengaitkan dengan  Hari Guru Nasional  dengan memberikan inspirasi  kepada guru --guru madrasah agar bisa maju dan bersemangat dalam menjalankan profesi sebagai pendidik anak bangsa. Guru sebagai peletak dasar pondasi membentuk karakter  anak bangsa. Peran guru  pada masa sekarang harus bisa menerapkan  aplikasi digital  dalam menyampaikan  informasi  yang  sesuai dengan perkembangan anak didik sekarang.
Dengan demikian  pendidik harus mampu . berinovasi  dalam proses pembelajaran  yang dilakukan  di kelas setiap harinya.
Tahun 2045 merupakan tahun emas  dengan mencetak  generasi Indonesia emas  yang bertitik tumpu pada  pendidikan karakter anak bangsa  dengan melibatkan peran guru di Indonesia.
Setelah upacara selesai kepala MTsN 4 Bantu  , Sugeng Muhari  memberikan penghargaan kepada guru-guru yang berprestasi  yang telah mengabdi di madrasah.  Guru yang  berinspirasi yaitu Yufi Nurhayati dan  Rr. Mudyastuti Wiraningrum.  Guru inovasi ibu Lisa Aprilia dan Ketty Astuti, Guru dedikasi yaitu  Kaharja  dan  Sriyono. Guru favorit meliputi Wijiyati ,Pujiastuti  dan  Mujiyati. Dengan pemberian penghargaan itu bisa meningkatkan kinerja para guru dalam menjalankan tugas di madrasah sebagai pelayan masyarakat (Sud)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H