Mohon tunggu...
Suci Nurendah
Suci Nurendah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kuningan

hanya manusia biasa yang ingin terus belajar

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kegiatan Perpisahan dan Penarikan Mahasiswa KKN di Desa Rajadanu

30 Agustus 2024   06:45 Diperbarui: 30 Agustus 2024   06:48 222
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan penarikan mahasiswa KKN desa rajadanu / Kolase Pribadi tim KKN desa rajadanu

Selasa, 27 Agustus 2024, diadakan acara perpisahan sekaligus penarikan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Kuningan yang berlangsung dengan penuh haru dan kehangatan di Aula Bale Desa Rajadanu. Acara ini dihadiri oleh para aparat desa, dosen pembimbing lapangan, dan seluruh mahasiswa KKN yang telah menjalani program selama kurang lebih 40 hari di desa ini.

Dalam sambutannya, Kepala Desa yang diwakili oleh sekretaris desa menyampaikan apresiasinya kepada para mahasiswa KKN yang telah memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan desa. Beliau berharap, segala ilmu dan pengalaman yang diperoleh mahasiswa selama KKN dapat bermanfaat tidak hanya bagi desa, tetapi juga bagi pengembangan diri mereka di masa depan.

Dosen pembimbing lapangan, Bapak Dr. Dodi Ahmad Haerudin, M.Pd.i juga memberikan sambutan dan menyampaikan rasa bangganya terhadap dedikasi dan kerja keras mahasiswa selama program KKN. Menurutnya, kerjasama yang baik antara mahasiswa, aparat desa, dan masyarakat setempat telah menghasilkan berbagai program yang berdampak positif bagi desa. Dan tidak lupa juga menyampaikan maaf kepada pihak desa selama mahasiswa menjalani KKN ini memiliki kesalahan baik disengaja maupun tidak.

Mahasiswa KKN yang diwakili oleh Rifki Fahrezi selaku ketua KKN juga memberikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan membantu kelancaran kegiatan KKN. Ia menyatakan bahwa pengalaman yang mereka dapatkan selama KKN sangat berharga dan menjadi pelajaran yang tidak akan terlupakan.

Acara perpisahan ditutup dengan penyerahan plakat kenang-kenangan dari mahasiswa KKN kepada pihak desa serta foto bersama sebagai simbolisasi dari kenangan indah yang terjalin selama kegiatan KKN. Momen ini menjadi penutup yang manis dari rangkaian kegiatan KKN yang telah dijalankan.

Dengan berakhirnya acara ini, mahasiswa KKN secara resmi ditarik kembali ke kampus untuk melanjutkan proses akademik. Meskipun harus berpisah, kenangan dan pengalaman yang telah terjalin di Desa Rajadanu akan selalu menjadi bagian penting dari perjalanan pendidikan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun