Mohon tunggu...
Suci Fitriani
Suci Fitriani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Nama: Suci Fitriani Nim: 2021050101081 Prodi: Ekonomi Syariah Kampus: IAIN Kendari

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pasar Monopoli, Pengertian, Ciri serta Dampaknya

18 Desember 2022   19:58 Diperbarui: 18 Desember 2022   20:20 53
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber; 12 PAS Media

Pasar monopoli merupakan salah satu bentuk dari pasar persaingan tidak sempurna dimana dalam pasar persaingan sempurna jumlah pembeli lebih banyak dibanding jumlah penjual dalam hal ini pasar monopoli sendiri adalah suatu kondisi ketika penjual tidak memiliki pesaing yang banyak.  Pasar monopoli berasal dari dua istilah yang berasal dari bahasa yunani yaitu kata "manos"  yang artinya satu dan kata "polein"  yang artinya menjual. Pasar monopili dapat diartikan adalah kondisi pasar dimana penjual akan bertindak sebagai satu-satunya produsen yang dihadapkan dengan banyaknya konsumen melalui interaksi pasar yang berbentuk permintaan dan penawaran serta memiliki kekuasaan untuk menetapkan harganya.

Dalam pasar  monopoli ini tidak ada persaingan dengan perusahaan lain dikarenakan perusahaan akan memproduksi sebuah barang dan jasa yang tidak akan bisa di produksi oleh pasar perusahaann lainnya. Adapun ciri-ciri dari pasar monopoli ini yaitu:

  • industri hanya terdiri dari satu perusahaan saja
  • tidak ada pengganti untuk setiap barang dan jasa
  • Perusahaan lain akan sulit masuk dalam industri
  • Pasar monopoli dapat menentukan harga barang dan jasa yang di produksi
  • Tidak perlu promosi iklan dan ll.

Beberapa contoh pasar monopoli yang ada di Indonesia yaitu seperti PT Perusahaan Listrik Negara (PLN), Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), PT Pertamina, PT Kereta Api Indonesia, PT Pelayaran Nasional Indonesia, PT Astra Honda Motor juga masuk dalam pasar monopoli karena pperusahaan ini merupakan satu-satunya perusahaan agen tunggal yang memiliki hak tunggal  dalam memegang merek sepeda motor Honda dan sudah ada lisensinya.

Kelebian dari adanya pasar monopoli antara lain:

  • Menghindari adanya produk-produk tiruan dari para pesaing yang akan menyebabkan persaingan yang tidak sehat.
  • Akan adanya keseimbangan dalam perusahaan, terbukti bahwasanya jarang terdengar perusahaan dalam  pasar monopoli ini yang mengalami bangkrut karena mereka sendiri mampu bertahan.
  • Banyak menggunakan alat atau mesin yang lebih canggih, kebanyakan dalam perusahaan monopoli memiliki kualitas mesin yang jauh lebih maju dan canggih yang akan memudahkan dalam memproduksi barang dan jasanya.
  • Menurunkan biaya produksi, karena sebagian besar perusahaan monopoli memiliki skala ekonomi yang cukup besar dimana ini dapat menekan baya produksi sehingga tidak dapat dipungkiri setiap karyawan juga akan merasakan dampaknya pada kesejahteraan mereka.

kekurangan dari pasar monopoli yaitu:

  • Salah satu keburukan dari pasar monopoli ini yaitu pasar monopoli dapat mengakibatkan penyalahgunaan kekuatan ekonomi seperti ketika pasar monopoli hanya mau meningkatkan  memproduksi suatu produk pada saat ada permintaan saja maka hal itu dapat memicu kenaikan harga yang tinggi yang pasti dapat menyulitkan konsumen.
  • Konsumen tidak dapat bergerak secara leluasa yang artinya dalam pasar monopoli konsumen mempunyai posisi yang sangat lemah dimana mereka harus menerima produk apa pun yang diproduksi oleh perusahaan.
  • Tidak adanya persaingan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun