Mohon tunggu...
Subhan Akbar
Subhan Akbar Mohon Tunggu... -

Saya mah apa atuh.. :)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pengembangan Gerakan Pramuka Butuh Inovasi

16 Desember 2012   08:32 Diperbarui: 24 Juni 2015   19:33 567
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Upaya Pemerintah memasyarakatkan Gerakan Pramuka sepatutnya didukung berbagai kalangan agar nilai positif yang terkandung dalam gerakan itu dapat terwujud. Apalagi saat ini Gerakan Pramuka sudah diatur dalam Undang-Undang Gerakan Pramuka yang memungkinkan masyarakat dari kelompok dan golongan manapun diperkenankan menyelenggarakan kegiatan kepanduan di seluruh wilayah Indonesia.

Harapan itu disampaikan Ketua Forum Pembina Gerakan Pramuka SMP Negeri 60 Jakarta Pusat, Halid Hasan SE  dalam sambutan peringatan HUT Gugus Depan Pattimura – Mc Tiahahu ke-31, Minggu (16/12).

Halid Hasan yang juga salah satu penggerak kegiatan Pramuka di beberapa lembaga pendidikan di Jakarta ini yakin Gerakan Pramuka dapat menjadi alternatif kegiatan remaja dan pemuda dalam menggali potensi diri, meneguhkan mental sekaligus meningkatkan kreatifitas sehingga dapat bermanfaat dalam menghadapi persoalan kehidupan sehari-hari.

“Masalahnya masyarakat cenderung keliru memahami kegiatan Pramuka. Banyak yang beranggapan Gerakan Pramuka hanya kegiatan ekstra-kulikuler di sekolah yang mengajarkan baris-berbaris dan tali-temali semata. Padahal kegiatan Pramuka saat ini sudah berkembang jauh. Pramuka sudah berubah menjadi salah satu kegiatan alternatif bagi siapapun yang ingin berlatih berbagai ketrampilan hidup,” kata Halid Hasan.

Untuk itu, kata Halid, Gerakan Pramuka harus mencari inovasi kegiatan agar masyarakat mengerti seutuhnya tentang kegiatan Pramuka. Inovasi ini juga diperlukan agar Gerakan Pramuka dapat terus beradaptasi dengan perubahan pemikiran masyarakat.

“Pramuka harus dapat membuktikan diri sebagai organisasi yang modern sehingga dapat bersaing dengan kegiatan lain dan dapat diterima masyarakat lebih luas,” tandas Halid.

HUT Gugus Depan.
Wujud inovasi kegiatan Gerakan Pramuka yang dimaksud Halid Hasan terlihat dalam peringatan HUT Pramuka SMPN 60 Jakarta. Peringat HUT Pramuka SMPN 60 tahun ini disemarakan dengan beragam kegiatan, mulai dari tasyarakuran yang diselenggarakan bertepatan dengan hari jadi Pramuka SMPN 60 ke 31 yaitu tanggal 12-12-2012,  upacara peringatan HUT Pramuka dengan petugas upacara dari para alumni serta menampilkan pertunjukan ketrampilan seni tari dan bela diri.

“Upacara peringatan HUT kali ini kami buat berbeda yaitu dengan melibatkan alumni sebagai petugas upacara dan adik-adik siswa menjadi peserta upacara. Dengan cara ini kami bisa mendapat banyak manfaat, selain sebagai ajang silaturahim antar-alumni, acara ini juga bermanfaat bagi adik-adik pelajar untuk menggali pengalaman alumni dalam berbagai kegiatan,” tegas Halid.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun