barangkali yang paling kesepian adalah ibuku
bangun pagi buta,
menyiapkan ini itu sebagai wujud bakti dan mudah-mudahan jadi amal salehnya
barangkali yang paling kesepian adalah ibuku
tak pernah mengenal healing untuk merasa tenang
baginya  beras dalam tempayan penuh adalah ketenangan
barangkali yang paling kesepian adalah ibuku
tak ada pelukan hangat
untuk mengadu kesakitan dan kelelahanya
barangkali yang paling kesepian adalah ibuku
hanya shalatnya yang lima waktu,
bangunnya yang pagi buta
mengadu pada inti bumi berharap didengar Tuhan di Arsy
barangkali yang paling kesepian adalah ibuku
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI