Gambar: klikdokter
Pada senja sunyi tak berbunyi
Mentari tenggelam tanpa pamit
Tubuh rapuh membeku di atas serambi
Kopi manis diseduh terasa pahit
Malam menjanjikan gelisah
Saat otak kocar-kacir memilih memilah
Menggenggam esok penuh susah
Alhasil jiwa selalu mendesah
Saat desahmu mendandani malam
Ada gelisah memuncak pada mata yang lebam
Maafkan janji-janji yang tak menentu
Hingga berujung pada tarian hati yang sendu
Meski jiwa miskin harta
Jangan sampai miskin rasa
Meski lumbung berisi tidak ada
Tapi, "jangan lupa bahagia"
Clausura, 01 Agustus 2020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H