Mengisi waktu luang dengan menonton televisi untuk menghilangkan jenuh dan melepas penat dengan program-program kekinian, penuh ide baru dan up to date sepertinya akan menyenangkan. Tetapi bagaimana jika kita seolah-olah merasakan deja vu saat menonton acara tersebut? Masih menghilangkan jenuh kah?
Dewasa ini, dunia per televisi an Indonesia makin menunjukkan gaungnya. Dengan ideologi masing-masing, setiap stasiun membawa karakteristik yang berbeda-beda. Salah satu revolusi televisi hadir dengan tagline "Televisi Masa Kini", muncul dengan program-program menarik dan mereka membawa konsep kekinian.
Beberapa program dihadirkan dengan sangat epic dan kemasan yang menarik. Sayangnya tanpa disadari, program-program tersebut sudah terlebih dahulu sukses dikancah internasional. Pertanyaannya adalah, ini sebuah franchise tv show, hanya sekedar kemiripan, atau ...?
Siapa yang tidak tau Saturday Night Live, program komedi NBC yang sudah bersiaran kurang lebih 40 tahun. Program yang biasa disingkat SNL ini telah menjadi franchise tv show di beberapa negara seperti Jerman, Spanyol, Korea Selatan, Jepang dan Kanada. Bagi yang belum tau, mungkin bisa menontonnya disini.
[caption caption="sedikit deja vu ya?"]
[/caption]
Srimulat Night Live, mungkin bisa juga kita singkat dengan "SNL". Menghadirkan pelawak kawakan Indonesia, mengudara 2 kali seminggu hingga September 2014, salah satu episodenya bisa dilihat disini. Namun, Srimulat Night Live kini sudah tidak mengudara lagi dengan alasan yang tidak tau kenapa, dan beralih menjadi program Comedy Night Live.
Dari stasiun TV yang sama, kita akan dibawa merasakan sensasi deja vu yang berbeda.
Â
Â
Â
Atas: The Tonight Show, program talkshow yang sudah mengudara sejak tahun 1954 di NBC dan telah mengalami 6 kali pergantian host hingga sekarang, Jimmy Fallon.